Suara.com - Rapper B.I eks iKON siap memperluas kariernya di Amerika Serikat. Musisi bernama asli Kim Hanbin itu telah menandatangani kontrak dengan agensi Wasserman.
"B.I baru saja menandatangani kontrak ekslusif dengan agensi Amerika, Wasserman," ujar label B.I, IOK Company dikutip dari Allkpop, Kamis (17/2/2022).
Sebagai informasi, agensi Wasserman adalah tempat bernaung dari penyanyi terkenal. Sebut saja Coldplay, Imagine Dragons, Skrillex, Billie Eilish, dan banyak lagi.
B.I nantinya akan bekerja sama dengan Tom Windish. Ia juga merupakan manajer dari Billie Eilish.
Baca Juga: Intip 8 Potret Transformasi B.I Eks iKON yang Lagi Ultah ke-25 Tahun
Tahun lalu, B.I juga sudah menjalin kemitraan manajemen dengan agensi Amerika Serikat, Transparent Arts. Ini juga akan menunjang aktivitasnya secara global.
Hal ini tentu menjadi kabar baik bagi penggemar B.I di luar kawasan Asia. Sebab tak menutup kemungkinan penyanyi 25 tahun ini akan memulai promosinya secara mendunia.
Bicara soal proyeknya, B.I baru saja merilis mini album bertajuk COSMOS pada pertengahan November 2021. Title tracknya memiliki judul yang sama dengan albumnya, COSMOS.
Selain itu, B.I juga baru saja menyelesaikan menyelesaikan konser online bertajuk "131 LIVE Presents: B.I First Online Concert". Dalam konser online tersebut, ia menggaet beberapa penyanyi populer seperti PINK SWEAT$, EPIK HIGH, dan penyanyi asal Indonesia, AFGAN.
Baca Juga: Kasus Narkoba, B.I eks iKON Divonis 4 Tahun Masa Percobaan Hukuman