Suara.com - Film horor Pengabdi Setan yang menghebohkan jagat film horor Indonesia tahun 2017 lalu dikabarkan akan kembali menyapa pecinta film horor lewat sekuelnya yang berjudul Pengabdi Setan 2: Communion. Simak berikut sinopsis, pemeran dan jadwal tayang Pengabdi Setan 2.
Kabar mengenai rilisnya film Pengabdi Setan 2 ini santer dibicarakan di linimasa media sosial pasca sutradara Joko Anwar dan pemeran Pengabdi Setan seperti Asmara Abigail, memposting poster film tersebut di media sosial.
"Dia semakin dekat. Sudah siap?" tulis Joko Anwar pada keterangan unggahan tersebut.
Unggahan tersebut membuat netizen gempar. Bahkan tagar Pengabdi Setan 2 sempat viral di Twitter pasca unggahan sutradara tersebut.
Sekuel Pengabdi Setan diprediksi akan kembali menampilkan para pemain lama seperti Ayu Laksmi, Tara Basro, Asmara Abigail, Bront Palarae, Endy Arfian.
Adapun wajah baru yang diprediksi akan ikut bermain yaitu Jourdy Pranata, Ratu Felisha, Muzakki Ramdhan, Fatih Unru, Kiki Narendra, Rukman Rosadi, Mian Tiara, Muhammad Abe.
Sinopsis Pengabdi Setan 2
Pada film sebelumnya, penonton dibuat penasaran lewat kemunculan Asmara Abigail dan Fachri Albar di akhir cerita.
Baca Juga: 5 Film Horor Terbaik untuk Malam Jumat, Kalau Nggak Punya Nyali Jangan Nonton
Banyak netizen yang menduga Pengabdi Setan 2: Communion akan berkisah mengenai keterlibatan sosok Ibu yang diperankan Ayu Laksmi dalam sekte penyembah setan.
BERITA TERKAIT
Santet Segoro Pitu Tayang di Netflix Hari Ini, Berani Nonton Sendirian?
14 Maret 2025 | 11:35 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI