7 Potret Tatjana Saphira Bareng Artis Dunia, Park Seo Joon Hingga Harry Styles

Sumarni Suara.Com
Rabu, 16 Februari 2022 | 13:54 WIB
7 Potret Tatjana Saphira Bareng Artis Dunia, Park Seo Joon Hingga Harry Styles
Tatjana Saphira [Suara.com/Adit Rianto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tatjana Saphira bikin iri karena beruntung bisa bertemu artis-artis dunia. Momen langka tersebut juga tak lupa diabadikan dalam potret yang kemudian dibagikan melalui media sosial.

Bukan hanya sekadar keberuntungan, eksistensi Tatjana Saphira sebagai seorang aktris membuatnya menghadiri ajang penghargaan berskala Internasional. Oleh sebab itu, kesempatan bertemu dengan bintang dunia bisa dibilang juga karena kerja keras seorang Tatjana Saphira.

Lantas artis dunia siapa saja yang pernah diajak foto Tatjana Saphira? Simak ceritanya berikut ini.

1. Park Seo Joon

Potret Tatjana Saphira bareng artis dunia (Instagram/@tatjanasaphira)
Potret Tatjana Saphira bareng artis dunia (Instagram/@tatjanasaphira)

Jauh sebelum serial Netflix Itaewon Class menjadi hits, Tatjana Saphira telah berfoto bareng Park Seo Joon. Tatjana Saphira kala itu menghadiri Seoul International Drama Awards 2018 untuk menerima penghargaan Asian Star Prize. Tak hanya berfoto bersama, Tatjana Saphira juga mengambil selfie bareng Park Seo Joon sehingga keduanya tampak akrab.

Tatjana Saphira mempersembahkan potretnya bersama Park Seo Joon kepada para pecinta drama Korea. Tatjana pun mengaku akan menonton drama "What's Wrong with Secretary Kim" setelah bertemu Park Seo Joon.

Potret yang dibagikan Tatjana pada September 2018 tersebut masih ramai dikomentari para pecinta drama Korea hingga tahun 2022 loh!

2. Lee Bo Young

Potret Tatjana Saphira bareng artis dunia (Instagram/@tatjanasaphira)
Potret Tatjana Saphira bareng artis dunia (Instagram/@tatjanasaphira)

Di Seoul International Drama Awards 2018, Tatjana Saphira juga sempat berfoto bareng Lee Bo Young. Potret Tatjana bareng Lee Bo Young dibagikan oleh sang manajer, Jusuf Long. Tatjana Saphira dan Lee Bo Young tampak adu cantik. Keduanya sama-sama mengenakan gaun tanpa lengan. Apabila Tatjana mengenakan gaun hitam motif, Lee Bo Young tampak anggun dengan dress biru berbahan satin.

Baca Juga: Intip Fakta-Fakta Hyun Bin dan Son Ye Jin yang Akan Segera Menikah

3. Jasper Liu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI