Suara.com - Penyanyi Krisdayanti panik mengetahui para asisten rumah tangga (ART) dan babysitter yang bekerja untuk Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar positif Covid-19. Ia khawatir dengan kondisi kesehatan putrinya dan si calon cucu.
Kabar itu diketahui langsung dari Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Pasangan yang menikah pada 3 April 2021 itu melakukan sambungan telepon dengan KD, sapaan akrab Krisdayanti.
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah kebingungan tak memiliki babysitter. Ia pun memutuskan untuk meminta bantuin Krisdayanti dan Ashanty.
"Mi assalamualaikum, Mimi ini di rumah pada Covid semua jadi tinggal aku sama Aurel. Nanti Mimi mau enggak jadi babysitter pas sudah lahir?," kata Atta Halilintar saat terhubungan dengan Krisdayanti di telepon, seperti dalam video di kanal YouTube AH, Selasa (15/2/2022).
Baca Juga: Jelang Lahiran, Aurel Hermansyah Panik Semua ART dan Babysitter di Rumah Positif Covid-19
Awalnya istri Raul Lemos itu menanggapi santai. Nampaknya Krisdayanti tak mencerna perkataan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.
"Mau dong," jawab Krisdayanti.
"Jadi Mimi bantuin aku dulu juga," kata Aurel Hermansyah bertanya lagi.
Namun ketika mengetahui babysitter yang disiapkan Aurel Hermansyah positif Covid-19, terdengar jelas dari suaranya, Krisdayanti panik. Penyanyi yang kini jadi anggota dewan itu pun menayakan awal mula para ART dan babysitter diketahui positif Covid-19.
"Ini babysitternya kena juga Mi, ini aneh banget swear (sumpah)," ujar Atta Halilintar
Baca Juga: 9 Orang di Rumahnya Positif Covid-19, Krisdayanti Ngungsi ke Hotel
"Ini kapan mereka tesnya?," tanya Krisdayanti panik.
"Tiba-tiba susternya kena juga, padahal pas ke sini sehat-sehat," sahut Aurel Hermansyah.
"Dua hari yang lalu. Soalnya mau titip ke orang lain enggak percaya Mi, jadi pilihannya Mimi sama Bunda (Ashanty)," ucap Atta Halilintar.
"Ini ambil dari mana susternya?," kata Krisdayanti lagi.
Aurel Hermansyah kemudian mejelaskan bahwa sang babysitter sebelumnya dalam kondisi sehat. Jelang melahirkan, ia dan Atta Halilintar melakukan tes Covid-19 untuk seluruh pekerja di rumah.
"Ada suster dari yayasan. Kemarin sudah beberapa hari di rumah bunda sama Oteng (asisten rumah tanggai Ashanty) juga, udah ok. Di sini sudah tiga hari bantu-bantuin aku. Dia juga enggak ada gejala, kemarin Abang (Atta) bilang suruh dulu mbak-mbak semua tes satu rumah. Eh ternyata mbak-mbaknya semuanya sampai susternya (positif)," terang Aurel Hermansyah.
"Iya sekarang udah cluster rumah gitu," tutur Krisdayanti.