Komnas Perempuan Kritik Ceramah Oki Setiana Dewi Tutupi KDRT demi Aib: Bukan Diam, Lapor Keluarga

Rena Pangesti Suara.Com
Jum'at, 04 Februari 2022 | 10:08 WIB
Komnas Perempuan Kritik Ceramah Oki Setiana Dewi Tutupi KDRT demi Aib: Bukan Diam, Lapor Keluarga
Oki Setiana Dewi [Rena Pangesti/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ceramah Oki Setiana Dewi soal kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang ditutupi demi aib keluarga mendapat kritik. Salah satunya hadir dari Komnas Perempuan.

Siti Aminah Tardi, Komisioner Komnas Perempuan menyoroti cara pandang Oki Setiana Dewi yang mengatakan, korban KDRT tak seharusnya bicara kepada orangtua.

Padahal menurut Siti Aminah Tardi, cara pertama menyelesaikan konflik KDRT dengan melibatkan keluarga terlebih dahulu. Hal itu berlaku jika si korban ragu menyelesaikannya lewat jalur hukum UU penghapusan kekerasan seksual dalam rumah tangga.

Tangkapan layar ceramah Oki Setiana Dewi soal istri tutupi KDRT. [Instagram]
Tangkapan layar ceramah Oki Setiana Dewi soal istri tutupi KDRT. [Instagram]

"Orangtua punya hak atas anaknya sebagai wali. Sehingga bisa menegur atau membantu menyelesaikan masalah," kata Aminah saat dihubungi Suara.com, Kamis (3/2/2022).

Baca Juga: MUI Bela Oki Setiana Dewi: Hanya Orang Tak Waras yang Membela KDRT

Berkaca pada solusi itu, Siti Aminah jelas tidak setuju dengan sikap yang dicontohkan Oki Setiana Dewi. Menutupi kekerasan yang dilakukan suami dengan dalil ogah mengumbar aib keluarga.

"Rumah tangga pasti ada masalah. Tapi penyelesaiannya tidak boleh dengan jalan kekerasan," ucapnya.

Ilustrasi kekerasan (shutterstock)
Ilustrasi kekerasan (shutterstock)

Untuk itu, Siti Aminah meminta agar pola pikir diam karena mendapat KDRT sebaiknya dihindarkan. Orang-orang yang berada di lingkungan tersebut pun menjadi ring satu sebagai pengingat.

Jangan karena ada stigma mengumbar aib keluarga, korban tidak berani melapor. Sebab dikhawatirkan hal-hal buruk bisa terjadi pada korban.

"Menceritakan (KDRT) kepada orangtua adalah bagian dari upaya menjaga. Sebab itu bukan aib," tegas Siti Aminah.

Baca Juga: Berbeda dengan Oki Setiana Dewi, Begini Ceramah Mamah Dedeh soal KDRT

Sebagaimana diketahui, warganet dihebohkan dengan potongan ceramah Oki Setiana Dewi. Secara garis besar, bintang film Ketika Cinta Bertasbih ini mengingatkan jamaah untuk menjaga aib keluarga.

Potret Oki Setiana Dewi Dakwah (Instagram/@okisetianadewi)
Potret Oki Setiana Dewi Dakwah (Instagram/@okisetianadewi)

Namun ia mengambil contoh kasus KDRT yang dialami seorang perempuan. Tapi demi menjaga aib keluarga, hal itu tidak dilaporkannya kepada orangtua.

"Jadi nggak perlu lah cerita yang sekiranya membuat kita menjelek-jelekkan pasangan kita sendiri. Kan kalau perempuan itu kadang suka lebay tidak sesuai kenyataan," kata Oki Setiana Dewi dalam video yang viral sejak Rabu (2/2/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI