Suara.com - Vanessa Angel ternyata sempat menegur cara Tubagus Joddy mengemudikan mobil. Cerita datang dari mertua Vanessa, Haji Faisal.
"Hati-hati kamu kalau bawa mobil. Itu kata Vanessa kalau nggak salah," ungkap Haji Faisal dalam salah satu video di kanal YouTube Star Story, Jumat (28/1/2022).
Sebelum insiden, cara Tubagus Joddy mengemudikan mobil ternyata hampir membuat Gala Sky Andriansyah terluka. Sehingga Vanessa Angel langsung memberikan teguran.
"Si Gala soalnya sempat hampir kejedot," tutur Haji Faisal.
Baca Juga: Fuji dan Thariq Halilintar Mesra Tiduran di Mobil, Fadly Jadi Nyamuk
Sayang, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah tertidur selama sisa perjalanan. Sehingga tak ada lagi yang mengawasi cara Tubagus Joddy mengemudi sebelum peristiwa nahas di Tol Jombang-Mojokerto terjadi.
"Kalau anak saya tidak tidur, pasti anak saya tidak akan membiarkan dia melakukan hal itu. Anak saya ini terbiasa sangat hati-hati dengan sesuatu yang akan menimpa dia," jelas Haji Faisal.
Sebagai pengingat, Tubagus Joddy bertanggung jawab atas kecelakaan yang dialami Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Joddy dituding lalai karena sengaja mengemudi dengan kecepatan di atas batas aman berkendara.
Diketahui usai sidang perdana Tubagus Joddy di Pengadilan Negeri Jombang, yang bersangkutan membenarkan bila dirinya mengemudikan mobil dengan kecepatan 120 kilometer per jam. Padahal, batas aman kecepatan berkendara di tol tersebut hanya 80 kilometer per jam.
Selain itu, Tubagus Joddy juga mengakui bahwa dirinya mengantuk saat kecelakaan tunggal terjadi.
Baca Juga: Rivaldi Tepis Isu Pacaran dengan Mayang: Masih Jauh Lah
Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah meninggal dunia dalam kecelakaan mobil yang mereka alami pada 4 November 2021.
Mobil yang dikemudikan Tubagus Joddy menghantam besi pembatas tol dengan kecepatan tinggi hingga terpelanting ke arah berlawanan.
Kerasnya benturan membuat tubuh Vanessa Angel yang duduk di jok belakang mobil terpental keluar hingga mengalami luka berat. Sedangkan Bibi Ardiansyah yang duduk di sebelah Tubagus Joddy terhimpit bodi mobil yang ringsek akibat benturan.