5 Potret Betrand Peto Ikut Ayah Rapat, 'Calon Penerus' Perusahaan Ruben Onsu

Sumarni Suara.Com
Jum'at, 28 Januari 2022 | 12:16 WIB
5 Potret Betrand Peto Ikut Ayah Rapat, 'Calon Penerus' Perusahaan Ruben Onsu
Ruben Onsu bersama Betrand Peto [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Betrand Peto tampaknya sudah siap mewarisi kerajaan bisnis Ruben Onsu. Beberapa waktu lalu, dia bahkan ikut serta dalam rapat kerja yang dipimpin oleh Ruben Onsu.

Betrand Peto yang akan genap berusia 17 tahun pada 2022 ini juga menunjukkan ketertarikannya dengan aktif bertanya.

Kira-kira seperti apa momen Betrand Peto saat ikut sang ayah bekerja? Simak potret-potret anak dan ayahnya berikut ini.

1. Ikut Jadi Pemimpin Rapat

Baca Juga: Punya Bisnis Menggurita, Ini Dia Deretan Sumber Kekayaan Ruben Onsu

Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)
Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)

Sebagai putra Ruben Onsu, Betrand Peto tampak duduk di sisi sang ayah sebagai pemimpin rapat. Ruben Onsu tampak gagah dengan setelan jas. Sedangkan Betrand Peto hanya menggunakan kaus hitam karena memang sebenarnya bukan bagian dari rapat kerja tersebut.

Betrand Peto mulai dikenal publik sejak videonya menyanyikan lagu "Titip Rindu buat Ayah" menjadi viral di media sosial. Betrand Peto lantas diundang ke acara Brownis. Saat itulah dia pertama kali bertemu Ruben Onsu yang diketahui sebagai host tetap acara tersebut.

2. Serius Menyimak

Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)
Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)

Betrand Peto tampak serius menyimak rapat yang dipimpin Ruben Onsu. Meski usianya masih remaja, dia tampak sungguh-sungguh menyimak pernyataan-pernyataan yang dilontarkan sang ayah selama rapat kerja atau raker MOP Channel. Menurut cerita Ruben, Betrand Peto juga sesekali ikut bertanya untuk menunjukkan keseriusannya.

Pada pertemuan awalnya dengan Betrand Peto, Ruben Onsu mengaku hanya ingin menjadi produser karena mengagumi suara indah sang putra. Namun tak disangka, pertemuan pertama pada 10 April 2019 tersebut justru menggerakkan hati suami Sarwendah itu untuk mengangkat Betrand Peto sebagai anak.

Baca Juga: 7 Nilai Rapor Seleb, Matematika Arsy Hermansyah dan Jerome Polin Jadi Sorotan

3. Penerus Perusahaan

Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)
Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)

Potret Betrand Peto yang serius mengikuti rapat kerja perusahaan bersama Ruben Onsu membuatnya dijuluki netizen sebagai 'Putra Mahkota'. Bak drama Korea, Betrand Peto dibayangkan sebagai penerus perusahaan milik Ruben Onsu dalam beberapa tahun mendatang.

Niat Ruben Onsu untuk menjadikan Betrand Peto sebagai putranya memang tak main-main. Ruben Onsu bahkan bertandang ke Nusa Tenggara Timur untuk menemui keluarga Betrand Peto pada 2019 silam. Ruben Onsu juga menjalani proses adat dan hukum untuk meresmikan Betrand Peto sebagai putra asuhnya.

4. Dididik Jadi Pempimpin

Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)
Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)

Sikap kepemimpinan perlahan diwariskan Ruben Onsu kepada Betrand Peto. Sebagai anak asuh Ruben Onsu, Betrand Peto juga menjadi kakak untuk dua adik perempuan. Tak disangka, didikan Ruben Onsu yang awalnya hanya untuk kepentingan Betrand Peto berkarier di dunia musik membawa hasil menggembirakan. Bertrand Peto tampaknya juga tertarik dengan perusahaan yang dipimpin sang ayah.

Gayung bersambut, Ruben Onsu pun sepertinya berencana demikian. Ia bahkan memanggil Betrand Peto dengan sebutan 'My Lion' (singaku). Dalam unggahannya, Ruben Onsu juga menuliskan 'It's yours' (ini milikmu) seolah memberitahukan bahwa kepunyaannya akan menjadi milik Bertrand suatu hari nanti.

5. Anak Kesayangan

Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)
Potret Betrand Peto ikut ayahnya, Ruben Onsu rapat (Instagram/@ruben_onsu)

Status Betrand Peto sebagai anak asuh tak membuat ia mendapat perlakuan beda dari Ruben Onsu. Kedekatan Betrand Peto dengan Thalia dan Thania Putri Onsu pun telah menjadi rahasia umum. Sarwendah juga memperlihatkan kasih sayang tulusnya kepada Betrand Peto. Bahkan Betrand Peto dan Sarwendah beberapa kali berduet bersama sebagai penyanyi.

Sebagai calon penerus perusahaan Ruben Onsu, Betrand Peto dinilai layak. Sejak kecil, Betrand Peto telah bekerja untuk kehidupannya bersama nenek dan kakek. Ayah dan ibunya yang sudah bercerai membuat Betrand Peto tak lagi tinggal bersama orangtuanya di masa lalu.

Betrand Peto juga bekerja keras di industri musik Tanah Air tanpa melulu mengandalkan nama besar sang ayah. Berbagai penghargaan pun diraih olehnya karena penampilannya di panggung yang selalu memukau. Salut! Bagaimana pendapatmu?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI