Kesal Mantan Suami Jenguk Ibunya, Kalina Oktarani Kena Sentil Vicky Prasetyo

Kamis, 27 Januari 2022 | 16:14 WIB
Kesal Mantan Suami Jenguk Ibunya, Kalina Oktarani Kena Sentil Vicky Prasetyo
Vicky Prasetyo saat berbincang dengan Deddy Corbuzier [YouTube: Deddy Corbuzier]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vicky Prasetyo menjawab kekesalan Kalina Oktarani soal aksi sang mantan suami membesuk ibunya, Erlan Wardhania. Dia merasa tidak ada yang salah dalam tindakannya.

"Mama Een kan memang lagi kurang sehat," ujar Vicky Prasetyo di kanal YouTube Star Story, Kamis (27/1/2022).

Pasangan Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani saat ditemui usai melayat pemakaman Komedian Sapri Pantun di TPU Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (11/5/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Pasangan Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani saat ditemui usai melayat pemakaman Komedian Sapri Pantun di TPU Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (11/5/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

Selain kondisi ibu mertuanya yang sedang sakit, Vicky Prasetyo berdalih tak mau memutus ikatan dengan keluarga Kalina Oktarani.

"Walaupun sudah selesai dengan Kalina kan bukan berarti dengan ibu mertua juga selesai. Aku juga sudah izin sama Mama Een untuk lebih intens rawat beliau," terang sang presenter.

Baca Juga: Ngaku Hanya 4 Kali Menikah, Inikah Daftar Para Mantan Istri Vicky Prasetyo?

Ditambah lagi menurut versi Vicky Prasetyo, Erlan Wardhania sama sekali tidak keberatan dengan kehadirannya di rumah.

Kalina Oktarani berjalan menuju mobilnya saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (26/11). [Suara.com/Alfian Winanto]
Kalina Oktarani berjalan menuju mobilnya saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (26/11). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Kan haknya di Mama Een. Beliau gimana kalau aku kunjungin dan urusin," kata Vicky Prasetyo.

Sehingga Vicky Prasetyo pun menyentil Kalina Oktarani atas kekesalan yang ditunjukkan. Sebab berdasar cerita Vicky Prasetyo, justru Kalina Oktarani sendiri yang tidak peduli pada ibunya.

"Kalau memang dia nggak berkenan aku datang dan ngurus, ya pulang lah, urus ibunya," tutur Vicky Prasetyo.

Vicky Prasetyo saat berbincang dengan Deddy Corbuzier [YouTube: Deddy Corbuzier]
Vicky Prasetyo saat berbincang dengan Deddy Corbuzier [YouTube: Deddy Corbuzier]

Sebagaimana diberitakan, Kalina Oktarani kesal setelah mengetahui Vicky Prasetyo datang membesuk ibunya. Dia menyebut maksud kedatangan Vicky Prasetyo hanya untuk pencitraan.

Baca Juga: Azka Corbuzier Temui Vicky Prasetyo, Deddy Corbuzier: Kamu Pukul Nggak?

"Masih kurang pencitraannya. Memperlihatkan kepedulian terhadap seseorang. Supaya dibilang baik sama netizen," ucap Kalina Oktarani di Instagram belum lama ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI