7 Fakta Film Sayap-Sayap Patah, Nicholas Saputra Jadi Anggota Densus 88

Yazir Farouk Suara.Com
Kamis, 27 Januari 2022 | 10:28 WIB
7 Fakta Film Sayap-Sayap Patah, Nicholas Saputra Jadi Anggota Densus 88
Fakta Film Sayap-Sayap Patah (Suara/Yuliani)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sayap-Sayap Patah akan menjadi salah satu film yang tayang di bioskop tahun 2022 ini. Film ini langsung mencuri perhatian saat mengumumkan Nicholas Saputra dan Ariel Tatum sebagai pemeran utama.

Di film tersebut, Nicholas Saputra dan Ariel Tatum dipasangkan sebagai suami istri. Nicholas sendiri merupakan anggota Densus 88.

Penasaran dengan film Sayap-Sayap Patah? Simak fakta-faktanya yang menarik berikut ini:

1. Diangkat dari Kisah Nyata

Syukuran Film Sayap-Sayap Patah. [Yuliani/Suara.com]
Syukuran Film Sayap-Sayap Patah. [Yuliani/Suara.com]

Film Sayap-Sayap Patah akan menggambarkan peristiwa pembobolan rutan oleh teroris. Cerita itu terinspirasi dari kisah nyata peristiwa berdarah di Mako Brimob pada 2018 yang menewaskan 5 anggota Densus 88. Denny Siregar selaku produser film Sayap-Sayap Patah berharap tragedi tersebut akan tetap diingat sebagai sejarah.

2. Makna Judul Sayap-Sayap Patah

Fakta Film Sayap-Sayap Patah (Instagram/@dennysirregar)
Fakta Film Sayap-Sayap Patah (Instagram/@dennysirregar)

Judul Sayap-Sayap Patah dipilih karena dianggap paling menggambarkan situasi kerusuhan di Mako Brimob pada 4 tahun silam. Makna Sayap-Sayap Patah menggambarkan bahwa Indonesia terluka karena peristiwa tersebut. Monty Tiwa sebagai penulis naskah juga menilai bahwa film Sayap-Sayap Patah bisa menjadi harapan untuk tidak sepenuhnya takut terhadap ancaman radikalisme.

3. Dibintangi Nicholas Saputra dan Ariel Tatum

Fakta Film Sayap-Sayap Patah (Suara/Yuliani)
Fakta Film Sayap-Sayap Patah (Suara/Yuliani)

Dua nama besar di industri perfilman Tanah Air menjadi lawan main di film Sayap-Sayap Patah. Nicholas Saputra dan Ariel Tatum akan dipasangkan sebagai suami istri. Nicholas Saputra berperan sebagai Adji yang berprofesi sebagai Densus 88, suami Nani yang diperankan Ariel Tatum.

Baca Juga: Nicholas Saputra Antusias Jadi Densus 88 di Film Sayap-Sayap Patah

Pertama kali bertemu dalam sebuah proyek yang sama, Nicholas Saputra dan Ariel Tatum berusaha membangun chemistry satu bulan belakangan ini. Mulai dari latihan, reading, dan diskusi perlahan membangun chemistry mereka sebagai suami istri dalam film Sayap-Sayap Patah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI