Suara.com - Hwang Jung Eum saat ini dipercaya sebagai salah satu aktris terfavorit di Korea Selatan. Sejumlah drama Korea (drakor) yang dibintanginya mampu mencapai rating yang sangat baik.
Padahal, Hwang Jung Eum sendiri memulai karier di dunia musik. Bintang film The Relation of Face, Mind and Love ini awalnya bergabung dengan girl grup K-pop Sugar pada tahun 2002 sebagai vokalis utama.
Namun pada 2004, Hwang Jung Eum memutuskan mundur dari Sugar dan memilih bersolo karier. Ia kemudian terjun ke dunia seni peran lewat serial To My Love pada 2007.
Bertepatan dengan ulang tahunnya yang ke-37, tim Suara.com mencoba menyajikan lima drama Korea yang dianggap terbaik, yang pernah dibintangi Hwang Jung Eum. Apa saja, simak selengkapnya di sini:
1. Mystic Pop-Up Bar

Mystic Pop-Up Bar diangkat dari webtoon dan menceritakan kisah pojangmacha misterius (tempat minum di luar ruangan) yang dijalankan oleh seorang wanita pemarah bernama Wol Joo (Hwang Jung Eum), karyawan paruh waktu bernama Han Kang Bae (Yook Sungjae BTOB), dan mantan detektif akhirat bernama Chief Gwi (Choi Won Young) yang mengunjungi pelanggan dalam mimpi untuk membantu menyelesaikan masalah mereka.
Selain sebagai pemilik pojangmacha, Wol Joo sebenarnya adalah seorang konselor yang harus menyelesaikan masalah 100.000 orang untuk bisa menebus dosanya di masa lalu. Masalahnya dia cuma punya waktu satu bulan lagi untuk menyelesaikan masalah 10 orang. Di drama fantasi ini Hwang Jung Eum akan menunjukkan pesonanya yang beda dari yang lain.
2. Kill Me Heal Me

Salah satu drama populer Hwang Jung Eum yang tak terlupakan adalah Kill Me Heal Me. Ini adalah serial hits MBC yang dibintangi oleh para artis kenamaan seperti Ji Sung, Hwang Jung Eum, dan Park Seo Joon.
Baca Juga: 8 Web Drama Korea PlayList Global Ini Wajib Kalian Tonton. Dijamin Seru!
Ji Sung memerankan Cha Do Hyun, pria yang memiliki gangguan kepribadian ganda dan menyewa seorang psikiater bernama Oh Ri Jin, yang diperankan oleh Hwang Jung Eum. Keduanya akhirnya jatuh cinta satu sama lain dan menemukan bahwa masa lalu mereka saling terkait. Di sini Park Seo Joon berperan sebagai Oh Ri On, saudara kembar Oh Ri Jin.