Putri Nurul Arifin Maura Magnalia Meninggal Dunia, Keluarga Gelar Misa Malam Nanti

Rena Pangesti Suara.Com
Selasa, 25 Januari 2022 | 09:58 WIB
Putri Nurul Arifin Maura Magnalia Meninggal Dunia, Keluarga Gelar Misa Malam Nanti
Maura, putri Nurul Arifin [Instagram/@na_nurularifin]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bintang film Lawas Nurul Arifin tengah merasakan duka mendalam. Sang putri Maura Magnalia Madyaratri meninggal dunia di Rumah Sakit Puri Cinere pada Selasa (25/1/2022).

Melalui laman Instagramnya, Nurul Arifin menginformasikan kabar duka. Putrinya yang berusia 28 tahun itu menghembuskan napas terakhirnya selepas subuh pukul 05.37 WIB.

"Kau pergi dengan cepat, malaikatku, Maura," tulis Nurul Arifin.

Maura, putri Nurul Arifin [Instagram/@na_nurularifin]
Maura, putri Nurul Arifin [Instagram/@na_nurularifin]

Nurul Arifin pun berusaha tegar untuk melepas kepergian anak sulungnya yang kini berada di pangkuan Tuhan.

"Akhirnya kamu bisa menemukan kedamaian. Ibu, bapak dan Dimel akan selalu merindukanmu," tutur artis yang kerap beradu peran dengan trio Warkop DKI ini.

Berdasarkan informasi dari Nurul Arifin, keluarga akan menggelar misa requiem malam nanti di kediaman mereka.

Maura, putri Nurul Arifin [Instagram/@na_nurularifin]
Maura, putri Nurul Arifin [Instagram/@na_nurularifin]

"Misa diselenggarakan malam ini pukul 19.00," tutur artis yang kini terjun ke dunia politik itu.

Selanjutnya, jenazah Maura Magnalia Madyaratri akan dimakamkan di San Diego Memorial pada 26 Januari 2022. Mengenai waktunya, akan dikabarkan segera.

Nurul Arifin sempat memberikan keterangan perihal penyebab wafatnya sang putri. Putri Mayong Suryo Pramono ini mengalami serangan jantung dini hari tadi.

Baca Juga: Meninggal di Meja Makan, Putri Nurul Arifin Mendapat Serangan Jantung

Nurul Arifin bersama putrinya, Maura Magnalia. [Instagram]
Nurul Arifin bersama putrinya, Maura Magnalia. [Instagram]

"Mendadak (meninggalnya) jantung," kata Nurul Arifin saat memberikan keterangan kepada awak media.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI