Suara.com - Sederet selebgram dan influencer menghadiri acara Kingdom of MS Glow yang digelar di sebuah ballroom hotel pada Sabtu (22/01/22) kemarin. Acara tersebut digelar mewah dan berkelas dengan bintang tamu Rizky Febian.
Terlihat Fuji hadir bersama sang kakak Fadly Faisal. Ada pula selebgram dan YouTuber Keanu Agl.
Fuji, Keanu, dan Fadly duduk di satu meja yang sama. Mereka terlihat sangat akrab meski belum lama kenal.
Keanu bahkan mengunggah momen foto bersama Fadly Faisal di akun Instagramnya. Keanu yang mengenakan baju bak seorang pangeran itu nampak nyender manja di pundak Fadly yang gagah mengenakan jas.
Baca Juga: Fuji Ungkap Kesedihan Sepatu Baru Lecet Padahal Belum Sebulan, Alasannya Bikin Terharu
"Ain't your prince," tulis Keanu.
Sontak kedekatan Keanu dan Fadly langsung ramai disorot netizen. Banyak yang cemburu karena Keanu bisa foto nyender di pundak Fadly.
"Cemburu gue, kok bisa sih pada mau foto mesra sm Keanu," tulis netizen. "Cemburu gue, bang Fadly gagah banget," sahut lainnya.
"Senyumnya langsung kalem ya duta shampo kita," goda netizen. "Nu muke lo sok manis banget kalo foto sama cowo cakep," pungkas lainnya.
Melihat Instagram Story Keanu, ia juga membagikan foto mesranya dengan Rizky Febian. Keanu bahkan dipeluk dari belakang oleh putra sulung komedian Sule itu.
Baca Juga: Video Kiky Saputri Peluk Fadly Faisal Beredar, Netizen Ingatkan Soal ini