7 Artis Diselingkuhi Saat Hamil, Ratu Rizky Nabila hingga Anne Watanabe Kisahnya Miris

Farah Nabilla Suara.Com
Sabtu, 22 Januari 2022 | 19:04 WIB
7 Artis Diselingkuhi Saat Hamil, Ratu Rizky Nabila hingga Anne Watanabe Kisahnya Miris
Artis Diselingkuhi Saat Hamil
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan kisah aktor Jepang Masahiro Higashide yang berselingkuh dengan aktris Erika Karata. Mirisnya, Masahiro selingkuh ketika istrinya, Anne Watanabe sedang hamil anak ketiga.

Tak hanya Anne Watanabe, ada juga seleb yang diselingkuhi suaminya ketika sedang hamil. Kisah perselingkuhan ini mengingatkan pada serial "Layangan Putus" yang tengah viral. Daripada penasaran, simak daftar artis diselingkuhi saat hamil berikut ini.

1. Nafa Urbach

Artis Diselingkuhi Saat Hamil (Instagram/@nafaurbach)
Artis Diselingkuhi Saat Hamil (Instagram/@nafaurbach)

Nafa Urbach telah bercerai dengan Zack Lee sejak 2017 lalu. Lama bungkam, Nafa membongkar alasan perceraiannya dengan Zack. Ia mengaku pernah diselingkuhi oleh Zack saat mengandung usia 7 bulan.

Ketika itu Zack mengaku telah menghamili seorang perempuan dan berencana untuk bertanggung jawab atas perbuatannya. Nafa yang mendengar pengakuan Zack langsung hancur, terlebih sedang mengandung putrinya. Namun kini hubungan Zack dan Nafa makin membaik setelah bercerai. 

2. Ratu Rizky Nabila

Artis Diselingkuhi Saat Hamil (Instagram/@raturn)
Artis Diselingkuhi Saat Hamil (Instagram/@raturn)

Perceraian Ratu Rizky Nabila dan Alfath Fathier sempat mengejutkan publik pada 2021 lalu. Tak hanya mengaku mengalami KDRT, Ratu juga ditinggal nikah lagi padahal sedang hamil besar.

Bagkan ketika itu Alfath Fathier sempat tak mengakui anak yang dikandung Ratu sebagai darah dagingnya sendiri. Walau begitu, kini Ratu dan Alfath tetap menjalin hubungan baik demi putra semata wayang mereka, Jewanio Rizky Abbaz atau biasa disapa Nio.

3. Anne Watanabe

Artis Diselingkuhi Saat Hamil (Instagram/@anne_watanabe)
Artis Diselingkuhi Saat Hamil (Instagram/@anne_watanabe)

Anne Watanabe dan Masahiro Higashide telah bercerai pada 1 Agustus 2020 lalu. Fakta Masahiro berselingkuh dengan Erika Karata baru terkuak pada 2020 lalu. 

Perselingkuhan itu disebut telah dimulai sejak 2017 saat Anne hamil anak ketiga. Masahiro dan Erika yang saat itu masih berusia 19 tahun mulai saling tertarik sejak mereka main film bareng.

4. Heidi Klum

Artis Diselingkuhi Saat Hamil (Instagram/@heidiklum)
Artis Diselingkuhi Saat Hamil (Instagram/@heidiklum)

Pada awal 2003, supermodel Heidi Klum berpacaran dengan milyuner asal Italia bernama Flavio Briatore. Heidi kemudian memgumumkan tengah hamil pada Desember di tahun yang sama.

Baca Juga: 5 Zodiak Suka Selingkuh, Berani Main Api dan Tak Ragu Berkhianat Lebih Parah dari Mas Aris di Layangan Putus

Heidi mengakhiri hubungannya karena Flavio berselingkuh dengan gadis berusia 19 tahun. Padahal ketika itu Heidy tengah hamil anak Flavio.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI