Musisi dan Aktor Meat Loaf Meninggal Dunia di Usia 74

Ferry Noviandi Suara.Com
Jum'at, 21 Januari 2022 | 16:27 WIB
Musisi dan Aktor Meat Loaf Meninggal Dunia di Usia 74
Meat Loaf [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musisi Michael Lee Aday atau lebih dikenal dengan nama panggung Meat Loaf meninggal dunia di usia 74 tahun. Meat Loaf meninggal dunia Kamis (20/1/2022) di rumah, di sisi sang istri.

Kabar meninggalnya Meat Loaf dibenarkan oleh tim manajemennya. Namun sayangnya, tidak diketahui penyebab meninggalnya pemilik hits "I'd Do Anything for Love" itu.

Meat Loaf [Instagram]
Meat Loaf [Instagram]

"Kami tahu betapa berartinya dia bagi banyak orang dan kami benar-benar menghargai semua cinta dan dukungan saat kami melewati masa kesedihan ini, karena kehilangan artis yang menginspirasi dan lelaki yang sangat baik," kata keluarga Meat Loaf dalam sebuah pernyataan resmi.

Debut album Meat Loaf berjudul Bat Out of Hell dirilis pada 1977, menjadi salah satu album penjulan terbesar di Amerika Serika. Album tersebut terjual lebih dari 14 juta keping.

Baca Juga: Profil Youtuber Mgdalenaf: Kuliah Jurusan Kriminologi, Kini Jadi Food Vlogger Sukses

Meat Loaf [Instagram]
Meat Loaf [Instagram]

Selain mencetak banyak hits lagu seperti  "Two of Three Ain't Bad" dan "Paradise by the Dashboard Light", Meaf Loaf juga telah memenangi banyak penghargaan. Penghargaan tersebut di antaranya Piala Grammy untuk Best Solo Rock Vocal Performance untuk lagu "I'd Do Anything for Love".

Selain penyanyi, Meat Loaf juga sukses membintangi sejumlah film layar lebar dan serial. Beberapa film yang pernah dibintangi Meat Loaf di antaranya The Gun in Betty Lou's Handbag, Gunshy, Black Dog, Crazy in Alabama dan lainnya.

REKOMENDASI

TERKINI