Suara.com - Tya Ariestya mulai memantapkan diri buat berhijab. Penampilannya pun kini menuai sorotan publik.
Sang artis sempat memamerkan foto pakai kerudung pada 15 Januari 2022 buat pemotretan. Saat itu, dia belum memastikan bakal tampil berhijab selamanya atau tidak.
Namun tak lama dari itu, Tya Ariestya secara konsisten membuat postingan dengan menggunakan jilbab. Kali ini, dia mengaku sedang proses belajar.
Aksi Tya Ariestya ini pun langsung disambut hangat oleh netizen dan rekan selebritis. Mereka berbondong-bondong mendoakan ibu dua anak itu agar bisa istikamah.
Lebih lanjut, berikut potret Tya Ariestya saat menggunakan hijab.
1. Keputusan Tya Ariestya buat berhijab nyatanya mendapat dukungan penuh dari sang suami loh.

2. Selain suami, dia juga didukung oleh orang-orang sekelilingnya. Bahkan Tya Ariestya sudah mendapat kiriman baju-baju muslimah.

3. Tya Ariestya memang mengaku belum mempunyai banyak baju yang bisa dipadukan dengan hijab.

4. Tapi selama berada di rumah, Tya Ariestya juga mulai berusaha tampil tertutup loh. Bedanya, dia memilih kerudung yang lebih simple.
Baca Juga: Belum Pernah Makan Telur Gulung, Angel Karamoy Merasa Ketinggalan Momen

5. Dalam pernyataannya, Tya Ariestya menuturkan masih dibantu asistennya ketika pakai kerudung.