Suara.com - Kabar artis Dorce Gamalama mengalami masalah finansial mencuat menyusul beredarnya video dia minta bantuan biaya pengobatan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Megawati Soekarnoputri.
Tapi oleh sahabat Dorce, Ira Safira, kabar tersebut dibantah.
"Kalau dibilang drop ekonomi, nggak juga. Dia masih punya rumah, masih punya tanah, masih banyak, masih ada," kata Ira Safira di Cawang, Jakarta Timur, Rabu (19/1/2022).
Selain milik sendiri, uang yang dipegang Dorce saat ini merupakan hasil dari sumbangan teman-teman artis. Menurut Ira, teman Dorce memang banyak yang peduli.
Baca Juga: Kondisi Belum Pulih, Dorce Gamalama Ziarah ke Makam Guru di Jawa Timur Melalui Jalur Darat
"Tapi temen-teman artis juga dari seniman, dangdut, POP, lawas, sinetron sudah melakukan tali kasih banyak yang sudah peduli," ujarnya.
Disinggung berapa hasil donasi dari teman-teman artis, sahabat Dorce yang lain, Hetty Sunjaya, menolak membocorkannya. Bagi dia, paling penting adalah kepedulian dari mereka, bukan nilai materinya.
"Kepedulian mereka sama beliau udah luar biasa," kata Hetty.
Belakangan warganet dibuat heboh atas video Dorce yang minta bantuan biaya pengobatan ke Jokowi dan Megawati Soekarnoputri.
"Tolong ya, Bu. Berapa saja, Bu. Saya mau berobat. Terima kasih banyak ya Bu," ucap perempuan 58 tahun dalam tayangan yang diposting ulang oleh salah satu akun gosip di Instagram.
Baca Juga: Viral Video Dorce Gamalama Meminta Bantuan Donasi, Aksinya Direspon Jokowi
Saat ditelusuri, video Dorce Gamalama tersebut sebenarnya telah hadir beberapa hari yang lalu. Akun YouTube Berbagi Berita Artis membagikan video pemilik acara Dorce Show ini.
Dorce memang meminta bantuan kepada Megawati. Namun kepada Jokowi, ia mengucapkan terima kasih atas bantuan sang presiden.
"Bapak Presiden, bapak Jokowi yang saya hormati, saya mau ucapkan terima kasih atas bantuan bapak," kata Dorce Gamalama pada video yang diunggah 12 Januari 2022.