Mengidap Diabetes dan Demensia Alzheimer, Begini Kondisi Dorce Gamalama

Rabu, 19 Januari 2022 | 14:32 WIB
Mengidap Diabetes dan Demensia Alzheimer, Begini Kondisi Dorce Gamalama
Aktris Dorce Gamalama berada di Jalan Kapten P Tendean, Jakarta, Selasa (17/3). [Suara.com/ Evi Ariska]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hetty Sunjaya dan Ira Safira mengungkap kondisi terbaru sang sahabat, Dorce Gamalama. Meski keadaannya sudah berangsur membaik, artis 58 tahun itu masih susah berjalan.

"Lebih baik, cuma yang dikeluhkan itu kaki saja yang sebelah kanan, kalau kiri masih bisa ngangkat, yang kanan belum bisa ngangkat karena ini tuh pengaruh dari diabetesnya tadi," kata Hetty di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Rabu (19/1/2021).

Transformasi Dorce Gamalama. (Instagram/dg_kcp)
Transformasi Dorce Gamalama. (Instagram/dg_kcp)

"Sudah bisa merespons, sudah bisa ngobrol, sudah bisa ketemu sama temam-teman walaupun step by step," ujarnya lagi.

Selain diabetes, Dorce Gamalama juga disebut tengah berjuang sembuh dari penyakit Demensia Alzheimer. Ia harus mengasah ingatannya setiap waktu.

Baca Juga: Minta Bantuan Biaya Berobat, Dorce Gamalama Anggap Jokowi dan Megawati Orangtuanya Sendiri

"Karena dia tuh yang waktu itu seperti saya bilang, beliau itu dapet Demensia Alzheimer. Itu kan recoverynya lama," ujar Ira Safira menimpali.

Kondisi Dorce Gamalama di rumah sakit [YouTube: Starpro Indonesia]
Kondisi Dorce Gamalama di rumah sakit [YouTube: Starpro Indonesia]

Gara-gara menderita penyakit Demensia Alzheimer, kinerja otak Dorce Gamalama dalam mengingat sesuatu jadi berkurang. Terkadang ingatannya menghilang dan kembali muncul.

"Jadi daya ingatnya kadang on kadang off tapi kalau kita ingatin lama dia akan kenal, bukan dia sama sekali nggak kenal orang, kenal semua dia kenal," kata Ira.

Dorce Gamalama beberapa bulan lalu sempat dirawat di rumah sakit. Setelah membaik, dia kini memilih berobat jalan.

Baca Juga: Dorce Gamalama Minta Bantu Berobat pada Megawati, Warganet Terenyuh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI