5 Artis Dapat Gelar Setelah Menikah, Khusus Minang!

Farah Nabilla Suara.Com
Rabu, 19 Januari 2022 | 10:34 WIB
5 Artis Dapat Gelar Setelah Menikah, Khusus Minang!
Potret pernikahan Vidi Aldiano dan Sheila Dara. (Instagram/vidialdiano)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bukan cuma mendapat pasangan, sejumlah artis dapat gelar saat menikah. Mereka biasanya merupakan keturunan atau menikahi keturunan Suku Minangkabau. Penyematan gelar dilaksanakan sesaat setelah prosesi pernikahan.

Dalam adat Minang, pihak laki-lakilah yang akan diberi gelar adat dari tetua atau Ninik Mamak. Ada ungkapan Minang yang berbunyi, "Ketek banamo, gadang bagal," yang artinya kurang lebih seorang laki-laki dipanggil dengan namanya semasa kecil, tetapi setelah dewasa dan menikah, ia akan dipanggil dengan gelar yang baru didapatkan. 

Nah, di Indonesia ada sederetan artis dapat gelar setelah menikah juga. Penasaran siapa saja mereka? Yuk, simak daftarnya di bawah ini!

1. Vidi Aldiano

Potret pernikahan Vidi Aldiano dan Sheila Dara. (Instagram/vidialdiano)
Potret pernikahan Vidi Aldiano dan Sheila Dara. (Instagram/vidialdiano)

Penyanyi yang pacaran putus nyambung dengan Sheila Dara selama enam tahun ini akhirnya resmi menikah pada 15 Januari 2022 lalu. Ayah Sheila adalah keturunan Minangkabau, jadi Vidi memperoleh gelar yaitu Sutan Sari Alam. 

Baca Juga: Kocak! Sukses Jadi Istri Vidi Aldiano, Sheila Dara Terima Penghargaan Ini dari Mertua saat Menikah

2. Dude Harlino

Dude Harlino dan Alyssa Soebandono. (Instagram/dude2harlino)
Dude Harlino dan Alyssa Soebandono. (Instagram/dude2harlino)

Artis yang menikahi Alyssa Soebandono pada tahun 2014 ini merupakan keturunan Minangkabau. Jadi, secara otomatis ia pasti mendapatkan gelar saat menikah.

Gelar yang didapatnya adalah Paduko Alam. Meski terpaut jarak usia yang cukup jauh, rumah tangga Alyssa Soebandono dan Dude Harlino jauh dari gosip miring. 

Kini mereka telah dikaruniai dua anak laki-laki dan masih aktif di dunia entertainment. Bahkan, Dude dan Alyssa kerap dipasangkan dalam sebuah sinetron. Couple goals!

3. Ben Kasyafani

Ben Kasyafani, artis yang dapat gelar Minang setelah menikah. (Instagram/benkasyafani)
Ben Kasyafani, artis yang dapat gelar Minang setelah menikah. (Instagram/benkasyafani)

Dari pernikahannya dengan Marshanda pada tahun 2011, Ben Kasyafani mendapatkan gelar kehormatan Minang, yaitu Sutan Tunke Ameh. Sayangnya, pernikahan Ben Kasyafani dan Marshanda harus berakhir di jurang perpisahan. 

Mereka bercerai pada tahun 2014, hanya tiga tahun sejak menikah. Mereka juga dikaruniai putri cantik bernama Sienna Ameerah Kasyafani.

Baca Juga: Dinobatkan Jadi Pasangan Terkocak, Momen Vidi Aldiano dan Sheila Dara Potong Kue Pernikahan Ini Sukses Bikin Ngakak

4. Dimas Aditya

Dimas Aditya dan Tika Bravani. (Instagram/dimsad77)
Dimas Aditya dan Tika Bravani. (Instagram/dimsad77)

Dimas Aditya menikahi Tika Bravani pada tahun 2016 dengan adat Minang. Pernikahan mereka tampak meriah dengan dekorasi khas Minang yang berwarna merah dan emas.

Dari pernikahan tersebut, Dimas mendapatkan gelar Sutan Marajo dari keluarga sang istri.

5. Desta

Desta Mahendra. (Instagram/desta80s)
Desta Mahendra. (Instagram/desta80s)

Pelawak yang biasanya dipasangakan dengan Vincent Rompies ini menikah dengan artis keturunan Minang, Natasha Rizky pada tahun 2013. Ia pun mendapatkan gelar Sutan Batuah.

Itu dia beberapa artis dapat gelar setelah menikah. Jadi, dapatnya double ya, pasangan dapat, gelar baru juga!

Kontributor : Chandra Wulan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI