2 Minggu Tembus Sejuta Penonton, Film Makmum 2 Raih Rekor MURI

Ferry Noviandi Suara.Com
Jum'at, 14 Januari 2022 | 19:18 WIB
2 Minggu Tembus Sejuta Penonton, Film Makmum 2 Raih Rekor MURI
Titi Kamal dan Dheeraj Kalwani menerima rekor MURI untuk film Makmum 2 yang meraih satu juta penonton selama dua minggu. [dokumentasi pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Film Makmum 2 yang mulai dirilis pada 30 Desember 2021 mencatat perolehan satu juta penonton di bioskop hingga hari ini, Jumat (14/1/2022). Atas prestasi ini, film yang dibintangi Titi Kamal ini pun meraih rekor MURI.

Angka satu juta dinilai cukup tinggi, di saat kondisi pandemi dan orang-orang masih takut mendatangi bioskop. Sebelum Makmum 2 tayang, rekor penonton terbanyak di bioskop pada 2021 kurang dari 500 ribu.

Titi Kamal dan produser Dheeraj Kalwani. [dokumentasi pribadi]
Titi Kamal dan produser Dheeraj Kalwani. [dokumentasi pribadi]

Produser Makmum 2, Dheeraj Kalwani pun sangat bangga dan bersyukur atas pencapaian ini. Ia berharap catatan ini menjadi stimulus positif untuk fim Indonesia.

"Saya bangga dengan pencapaian ini. Industri kita bangkit. Semangat untuk semua produser. Terima kasih untuk penonton Indonesia," kata Dheeraj, saat ditemui di kawasan Palmerah, Jakarta Barat, Jumat (14/1/2022).

Baca Juga: Nonton Film Horor Malah Vibes Lebaran, Outfit Penonton Makmum 2 Ini Bikin Salah Fokus

Dengan catatan Makmum 2 ini, Dheeraj berharap menjadi penanda positif bagi perfilman Tanah Air. Ia pun berharap masyarakat semakin berani datang ke bioskop, meski dengan protokol kesehatan yang ketat.

Poster film Makmum 2
Poster film Makmum 2

"Kita telah melalui masa pandemi dengan tetap berkarya. Tidak ada yang lebih membahagiakan daripada apresiasi penonton kita di bioskop," imbuhnya.

"Bagi kami, sebagai produser ini seperti napas baru. Bantuan oksigen saat kita susah bernapas. Ketika penonton yakin ke bioskop, kami antusias memproduksi film baru, secara otomatis, lapangan pekerjaan juga terbuka lagi untuk ribuan tenaga kerja di industri perfilman Indonesia," katanya melanjutkan.

Konfrensi pers film Makmum 2 di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (24/12/2021). [Evi Ariska/Suara.com]
Konfrensi pers film Makmum 2 di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (24/12/2021). [Evi Ariska/Suara.com]

Sementara Titi Kamal sebagai pemeran utama Makmum 2 mengaku sangat bangga dengan pencapaian film yang disutradarai Guntur Soeharjanto ini.

"Dari hari ke hari melihat angka jumlah penonton membuat saya sangat antusias. Rasanya semua pengorbanan untuk syuting di masa pandemi yang serba terbatas dan juga di atas gunung yang dingin terbayarkan. Terima kasih penonton Indonesia," tutur Titi Kamal.

Baca Juga: Aksi Cewek Pakai Mukena Pas Nonton Film Makmum 2 Tuai Perdebatan Online

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI