
7. Debut akting D.O. rupanya sukses, membuatnya dilirik produser drama SBS It's Okay, That's Love. Perannya dalam drama mendapatkan respons positif dari pemirsa.

8. Pada 2017, D.O. membuat publik terkesan dengan transformasinya untuk film Along With the Gods: The Two Worlds. Idol ganteng itu rela menggunduli rambutnya demi mendalami karakternya.

9. Makin sukses, D.O. kembali menarik perhatian publik dengan aktingnya sebagai Putra Mahkota yang hilang ingatan dalam drama 100 Days My Prince. Transformasinya menjadi pangeran Joseon ganteng banget!

10. D.O. memulai dinas wajib militernya pada 1 Juli 2019 dan bertugas sebagai tentara aktif serta sempat membintangi musikal militer. Seperti inilah penampilannya saat wamil. Tetap ganteng!

11. Setelah menjalani wamil selama kurang lebih satu setelah tahun, D.O. merampungkan tugasnya pada 25 Januari 2021. Pulang wamil, idol kelahiran 1993 itu justru makin memesona!

12. Nah, ini adalah penampilan baru D.O. yang diambil dari momen Hari Natal tahun lalu. Meski wajahnya nggak kelihatan, paras awet mudanya masih terlihat jelas.

Itu dia transformasi D.O. EXO yang berulang tahun ke-29 hari ini. Meski segera menginjak usia kepala tiga, idol ganteng ini tetap awet muda, ya. Idola siapa nih?
Kontributor : Chusnul Chotimah
Baca Juga: Bulan Lahir Para Idola Beken, 7 Aktor Korea Ulang Tahun Januari