Suara.com - Tukul Arwana berjuang untuk sembuh usai jalani operasi pendarahan otak. Keinginan Tukul untuk kembali beraktivitas mendapat dukungan penuh keluarga.
"Jadi itu terus, dipacu terus menerus untuk bergerak," kata Rizki Kimon selaku perwakilan keluarga Tukul Arwana di kawasan Cipete, Jakarta, Selasa (11/1/2022).
Kimon kemudian mencontohkan salah satu momen saat Tukul menunjukkan upaya kuat untuk mengembalikan kemampuan motoriknya yang sempat hilang.
"Kayak misalkan contohnya, beliau kalau kami bilang ‘Ayo mas, dorong’, dia dorong," ujar Kimon mengisahkan.
Baca Juga: Anak Ungkap Kronologi Tukul Arwana Tergeletak hingga Dilarikan ke RS
Hasilnya, Tukul Arwana mulai bisa beraktivitas ringan. Kekuatan sang komedian untuk bertumpu pada kakinya sendiri bahkan mulai kembali.
"Dulu kan kalau duduk di kursi gini saja susah, masih duduk kadang ke kiri, kadang ke kanan. Sekarang dia bisa duduk, makan disuapin gitu, bisa," kata Kimon.
Tukul juga sudah bisa melakukan aktivitas di luar rumah, sekalipun hanya untuk mengecek kondisi kesehatannya.
"Bisa banget. Kalau ke klinik, ke rumah sakit kan kami keluar itu. Nggak ada masalah," ucap Kimon.
Kini, lelaki 58 tahun tinggal berjuang mengembalikan kemampuan berbicara. Hingga saat ini, Tukul Arwana masih terkendala dalam hal komunikasi.
Baca Juga: Viral Potret Tukul Arwana Berjuang Lawan Pendarahan Otak, Apa Sih Sebabnya?
"Mungkin nanti ditunjang dengan fisoterapi wicara. InsyaAllah Mas Tukul akan lekas membaik dan bisa bicara," kata Kimon.
Tukul Arwana mengalami pendarahan di otak pada 22 September 2021. Sang presenter langsung dilarikan ke rumah sakit di hari yang sama untuk tindakan medis.