Suara.com - Video Gala Sky mengucap kata anjing sempat ramai beberapa waktu lalu. Banyak yang menyebut Gala mengumpat pada Fadly dan Fuji yang tengah merekam bersamanya, namun hal itu dibantah sang kakek, Faisal.
"Itu sebenernya menurut saya sudah salah kaprah ya, nggak ada yang perlu dipermasalahkan," kata Faisal di kawasan Tanah Abang, Selasa (11/1/2022).
Menurut Faisal, seorang anak wajar saja menyebut kata anjing. Sebab, itu merupakan nama salah satu hewan, bukan berkonotasi negatif seperti yang disangkakan sebagian warganet.
"Wajar kan namanya anak nyebut nama hewan, ini apa sapi, ini apa? Anjing, ya biasa aja," ujar Faisal.
Baca Juga: Faisal Bantah Tudingan Fuji Telantarkan Gala Gegara Bakal Syuting Bukan Cinderella
Meski begitu, Faisal sadar tak bisa mengontrol pikiran dan komentar orang lain. Sebabnya, ia santai saja pada respons warganet terhadap video tersebut.
"Cuman kalau orang berpendapat lain kan sah-sah saja, namanya anak baru tumbuh ya," ucap dia.
Faisal juga menjelaskan cucunya itu sempat memelihara anjing dan kucing di rumah. Ia menduga Gala sudah terbiasa mengucap nama hewan tersebut.
"Dia kan dulu di rumah ada anjing, ada kucing sekarang nggak ada. Jadi biasa dia gitu. Apa yang jadi masalah? Saya juga dapat penjelasan dari psikolog kalau itu nggak masalah," kata Faisal.
Dalam video berdurasi kurang dari semenit itu Gala yang sedang makan bersama Fadly dan Fuji secara tiba-tiba mengucap kata anjing dengan artikulasi yang kurang jelas. Tantenya, Fuji, sempat kaget dan tertawa sambil mengelus kepala Gala.
Baca Juga: Film Perdana Fuji "Bukan Cinderella", Bakal Segera Syuting