Suara.com - Pecinta acara Si Unyil tentu mengenal dengan karakter pengisi suara Pak Ogah. Pak Ogah alias Abdul Hamid diketahui mengidap penyakit selama beberapa tahun terakhir.
Pak Ogah dikabarkan mengidap penyakit penyumbatan otak. Belakangan ini juga diungkapkan oleh sang istri bahwa Pak Ogah ingin bertemu dengan Pak Raden.
Tidak hanya itu, omongan Pak Ogah belakangan ini juga sudah mulai melantur lantaran kondisi kesehatannya yang mulai memburuk.
Seperti yang diungkapkan dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram resmi Pak Ogah @pakogah_real.
Baca Juga: Dikabarkan Mengidap Penyakit Penyumbatan Otak Kondisi Pak Ogah Memprihatinkan
Dalam video tersebut, Pak Ogah terlihat sedang terbaring lemas di tempat tidurnya sambil memegangi perutnya.
Pak Ogah mulai berbicara melantur. Melalui video tersebut, Pak Ogah menyatakan bahwa sudah ditunggu oleh Allah.
"Allah udah tungguin. Ditungguin teh Ya Allah," tutur Pak Ogah sambil terbaring lemas.
Menurut keterangan, Pak Ogah selalu berbicara melantur setiap menjelang sore.
"Ya Allah menjelang sore selalu begini," tulis keterangan unggahan dikutip Suara.com, Selasa (11/1/2022).
Baca Juga: Sakit Keras, Pak Ogah Bicara Ngelantur: Pengin Ketemu Pak Raden
Dalam video yang diunggah pada Senin (10/1/2022), Pak Ogah juga berbicara melantur seakan-akan mengajak untuk meninggal.
"Meninggal yuk," tutur Pak Ogah dengan suaranya yang sangat lemas.
"Masa meninggal ngajak-ajak," jawab sang istri.
Omongan Pak Ogah pun semakin melantur dalam video tersebut. Pak Ogah terus mengatakan bahwa sebentar lagi sudah habis.
"Udah abis teh, bentar lagi udah abis. Udah abis bentar lagi," ucapnya.
"Apanya yang udah abis?" tanya sang istri mendengar penuturan Pak Ogah tersebut.
"Teh, udah abis teh. Abis," pungkas Pak Ogah sambil melihat ke arah langit-langit.
Unggahan itu lantas menuai perhatian warganet. Tidak sedikit warganet yang merasa iba dan memberikan doa untuk Pak Ogah.
"Pak Ogah tetap semangat ya pak. Supaya cepat sembuh. Kami semua ikut doakan untuk bapak," tulis warganet yang mendoakan Pak Ogah.
"Pak Ogah semoga cepat sembuh bisa sehat lagi, semoga selalu dilindungi Allah dan sekeluarga juga semuanya, semangat pak," ujar salah satu warganet.
"Diajak istighfar, dituntun selalu," sahut warganet lain.
"Cepat sembuh Pak Ogah yang dulu suka menghibur aku. Aku bisa tau ini itu gara-gara Pak Ogah sama Unyil. Semangat ya pak," tulis warganet.
"Pak Ogah semoga lekas sembuh, terima kasih udah ngisi masa kecil aku," ungkap warganet.