Angel Karamoy Girang Perdana Dengar Bunyi Token Listrik, Netizen Langsung Adu Nasib

Sumarni Suara.Com
Minggu, 09 Januari 2022 | 21:20 WIB
Angel Karamoy Girang Perdana Dengar Bunyi Token Listrik, Netizen Langsung Adu Nasib
Angel Karamoy saat ditemui di perilisan trailer dan poster film Reva: Guna Guna, Metropole, Jakarta Pusat, Senin (8/10/2018). [Wahyu Tri Laksono/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Video Angel Karamoy saat mendengar suara token listrik viral di TikTok. Bagaimana tidak, dia terlihat sangat bahagia.

Angel Karamoy memang sempat mengaku tidak pernah mendengar bunyi token listrik.

Unggahan soal Angel Karamoy [TikTok/@angelkaramoytiktok]
Unggahan soal Angel Karamoy [TikTok/@angelkaramoytiktok]

"Ini guys, manusia ini katanya nggak pernah tahu gimana bunyinya token listrik kalau mau habis. Woy ngapain?" tanya seorang laki-laki.

Berdiri di dekat toket listrik, perempuan 34 tahun ini tampak antusias. Angel Karamoy senang akhirnya bisa tahu bunyi token listrik.

Baca Juga: Praktis Banget, Cara Beli Token Listrik di Indomaret

"Tit Tit Tit, suara token listrik yeay. Oke oke akhirnya aku bisa denger suara token listrik. Setelah telor gulung yang aku cobain kemarin, aku barusan denger token listrik. Yes yes," kata Angel Karamoy semringah.

Angel Karamoy. [Instagram/@realangelkaramoy]
Angel Karamoy. [Instagram/@realangelkaramoy]

"Jangan kelaman jadi artis makanya," timpal laki-laki tersebut.

"Nggak, aduh," sahut Angel Karamoy lantas tertawa.

Semenjak diunggah ulang oleh akun @angelkaramoytiktok di TikTok, aksi Angel Karamoy ini segera menuai beragam komentar dari para netizen.

Angel Karamoy [Instagram]
Angel Karamoy [Instagram]

"Dia denger token listrik bunyi seneng. Lah kita denger token listrik bunyi puyeng," ujar salah satu netizen.

Baca Juga: 8 Artis Bak Kembaran dengan Saudara Kandung, Awas Keliru!

"Lo tetep nggak tau rasanya bunyi token listrik yang sesungguhnya lebih horror dari hantu," imbuh lainnya.

"Seneng nggak perlu mahal ya, denger token listrik bunyi dudah seseneng itu. Saya denger token listrik udah ketar ketir bun takut tengah malem tiba-tiba mati," tambah lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI