Suara.com - Doddy Sudrajat berharap Kementrian Sosial RI agar sesegera mungkin mengambil tindakan tegas terhadap penggalangan donasi rumah Gala Sky Andriansyah yang digagas Marissya Icha. Selain diklaim tak berizin, ia ingin hasil uang tersebut dikembalikan sesuai aturan dan regulasi instansi berwenang.
Hal itu disampaikan oleh Djamaludin Koedoeboen selaku kuasa hukum Doddy Sudrajat saat konferensi pers di kawasan Brawijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (2/1/2022).
"Kami menyampaikan arahan dari klien kami adalah meminta ketegasan dari Kemensos agar bertindak cepat. Bertindak tegas agar apa yang saat ini yang menjadi pergunjingan di publik itu agar segera teratasi dan terselesaikan," kata Djamaludin Koedoeboen.
"Ya kan sebetulnya bukan Pak Doddy yang mau, tapi dalam regulasi itu diatur. Ini belum memiliki izin dari Kemensos," katanya melanjutkan.
Baca Juga: Bantah Terima Uang Asuransi Vanessa Angel, Doddy Sudrajat Tuntut Pemintaan Maaf
Djamaludin Koedoeboen mengatakan, Doddy Sudrajat secara pribadi berterima kasih atas antusias para donatur yang telah peduli pada cucunya, Gala Sky Andriansyah. Tetapi ia keberatan kepada si penggagas penggalangan donasi lantaran tak mendiskusikan niat baik itu padanya.
"Sebetulnya kami menghargai dan menghormati siapapun yang memberi empati dan simpati. Tetapi kemudian dia membuka (donasi) tidak dibicarakan dulu baik-baik, tidak disepakati seperti apa modelnya. Lalu bagaimana aturannya dan sebagainya maka itu mungkin, kalau ditempuh dari awal ya mungkin tidak ada soal," imbuhnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Doddy Sudrajat melalui pengacaranya melaporkan Marissya Icha ke polisi karena membuat penggalangan dana buat rumah Gala Sky Andriansyah. Doddy keberatan karena donasi tersebut tak memiliki izin.
Penyidik kemudian melimpahkan perkara donasi ini ke Kementerian Sosial yang dianggap lebih berwenang mengambil tindakan. Lebih lanjut, Doddy Sudrajat meminta donasi itu dikembalikan. Tetapi bukan kepada donatur, melainkan negara.
Baca Juga: Doddy Sudrajat Malam Tahun Baru Pilih Yasinan: Kami Masih Berduka