Namanya Dicatut untuk Penipuan, Irwansyah Polisikan Sang Adik, Hafiz Fatur

Senin, 03 Januari 2022 | 16:16 WIB
Namanya Dicatut untuk Penipuan, Irwansyah Polisikan Sang Adik, Hafiz Fatur
Irwansyah dan Hafiz Fatur (Instagram/@hafizfaturrakhman)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Irwansyah lewat kuasa hukumnya, Muhammad Zakir Rasyidin melaporkan adik kandungnya, Hafiz Fatur ke polisi atas dugaan kasus pemalsuan tanda tangan dan dokumen. Laporan itu sudah masuk di Polres Metro Jakarta Selatan sejak 19 Novemnber 2021. 

"Kenapa saudara Irwan melaporkan Hafiz Fatur di Polres Jakarta Selatan, pelaporan ini berkaitan adanya dugaan pemalsuan tanda tangan," kata Muhammad Zakir Rasyidin, saat menggelar konferensi pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Senni (3/1/2022). 

Pengacara Irwansyah, Muhammad Zakir Rasyidin menunjukkan bukti surat laporan terhadap adik kliennya, Hafiz Fatur dalam kasus penipuan. [Evi Ariska/Suara.com]
Pengacara Irwansyah, Muhammad Zakir Rasyidin menunjukkan bukti surat laporan terhadap adik kliennya, Hafiz Fatur dalam kasus penipuan. [Evi Ariska/Suara.com]

Zakir menuturkan, nama Irwansyah digunakan oleh Hafiz Fatur untuk meminjam uang. Selain itu, tanda tangan Zaskia Sungkar juga dipalsukan.

"Klien kami kaget saat ada bank yang mengirimkan surat tagihan ke rumahnya bahwa Irwan sudah tidak bayar cicilan terkait adanya peminjaman uang di bank itu. Irwan kaget gimana saya bisa ditagih padahal tidak pernah kredit," ucap Zakir.

Baca Juga: 6 Artis Menolak Adegan Ciuman di Film, Alasannya Bikin Salut!

"Setelah kroscek saya menemukan banyak surat-surat yang mana dari surat tersebut diduga kuat saudara Hafiz memalsukan tanda tangan Irwansyah dan Zaskia Sungkar untuk kepentingannya untuk melakukan peminjaman uang, di salah satu bank swasta. Pinjamannya sebesar Rp 1 sampai Rp 2 miliar," kata Zakir menyambung.

Irwansyah dan Hafiz Fatur bersama istri masing-masing (Instagram/@hafizfaturrakhman)
Irwansyah dan Hafiz Fatur bersama istri masing-masing (Instagram/@hafizfaturrakhman)

Irwansyah dan istri, Zaskia Sungkar tak menyangka Hafiz Fatur mencacut namanya hingga menganggunkan sertifikat tanah miliknya. Merasa tak pernah menandatangi
berkas tersebut, Irwansyah terpaksa melaporkan adiknya.

"Akhirnya di bulan November kemarin saya selaku kuasa hukum membuat laporan di Polres Jakarta Selatan berkaitan dengan pemalsuan surat," ujarnya. 

"Karena memang yang kami temukan ada perjanjian kredit, kemudian surat pelepasan hak, kemudian ada surat pernyataan yang ada tanda tangan Zaskia dan Irwan yang faktanya Irwan tidak pernah bertemu dengan pihak bank," tuturnya.

Laporan tersebut telah masuk di Polres Metro Jakarta Selatan sejak 19 November 2021 dengan nomor laporan /LP/B/2345/XI/2021/RJS/PMJ.

Baca Juga: 5 Potret Akur Irwansyah dan Hafiz Fatur Sebelum Berseteru Karena Penipuan

Irwansyah dan Hafiz Fatur (Instagram/@hafizfaturrakhman)
Irwansyah dan Hafiz Fatur (Instagram/@hafizfaturrakhman)

Selain dilaporkan Irwansyah, Hafiz Fatur diketahui tengah menjadi buronan polisi. Ia diduga terlibat dalam kasus Tipikor fasilitas Briguna di Bank BRI Kantor Cabang Pembantu (KCP) Tegar Beriman.

Hafiz Fatur diduga merugikan uang negara senilai Rp 3,1 miliar untuk kepentingan pribadinya. Hafiz Fatur sendiri menjabat sebagai direktur PT Halal Berkah Indonesia. 

Hafiz Fatur ditetapkan sebagai tersangka pada 29 Oktober 2019. Sejak saat itu, pihak kepolisian telah melayangkan surat pemanggilan pemeriksaan sebanyakn tiga kali.  

Sayangnya, pemanggilan polisi tersebut diabaikan oleh Hafiz Fatur. Hingga akhirnya polisi memasukkan namanya dalam daftar pencarian orang atau DPO. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI