"Jadi begitu saya ketemu wartawan, mana mungkin saya menghindar? Dengan surat penahanan klien saya ditangguhkan, wartawan tahu, saya enggak boleh ngomong? Siapa kau, Richard?," ujar Razman kecewa.
Dengan keberadaan unggahan Dokter Richard Lee, Razman merasa perannya sebagai kuasa hukum tidak dihargai. Terlebih setelah Dokter Reni Effendi selaku istri Dokter Richard dia anggap mengeluarkan kata-kata tidak pantas, usai ditegur akibat membuat postingan untuk membela sang suami.
![Dokter Richard Lee [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/04/23/89564-dokter-richard-lee-suaracomrena-pangesti.jpg)
"Saya peringatkan untuk tidak posting, karena penyidik bolak-bailk tanya ke saya, istrinya ada apa? Saya WA dia, saya bilang, 'bahasamu yang santun'. Dia malah bilang, 'Saya kan bayar Abang untuk bela keluarga saya'," ujarRazman.
Bila ultimatum tidak diindahkan, Razman Arif Nasution menyatakan bakal memberikan serangan balasan bagi Dr Richard Lee. "Sekarang, kujepit kau. Kau gerak, kujepit," imbuh Razman Arif.