Suara.com - Syakir Daulay mencoba tantangan dengan menjadi sutradara film layar lebar bertajuk Aku Bukan Jodohnya. Tak hanya ikut andil di belakang layar, ia juga menjadi pemeran utama.
Syakir Daulay sendiri mengaku tak pernah membayangkan dirinya akan membuat sebuah film. Ide tersebut muncul saat ia terlibat kerja sama dengan aktor senior Deddy Mizwar dalam sebuah proyek.
"Awalnya bikin film ini, sebenarnya enggak kepikiran. Selama dua tahun kerja sama Pak Haji Deddy Mizwar, gatel mau bikin film," kata Syakir Daulay, saat konferensi pers film Aku Bukan Jodohnya di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (29/12/2021).
Pelantun lagu "Bidadari Surga: itu semakin yakin ingin membuat film selama berada di rumah karena pandemi Covid-19 mengganas. Syakir Daulay menghabiskan waktu menonton film, namun tidak menemukan adanya suatu pesan bermutu khususnya bagi anak muda.
Baca Juga: Zikri Daulay Tepis Isu KDRT dengan Mantan Istri
"Pas pandemi sering di rumah dan lihat film anak muda zaman sekarang, kita nonton dua jam enggak dapat apa-apa. Kenapa bikin film ini? Awalnya agak bertentangan, walau film romantis dan komedi tetap ada pesannya," ucap adik Zikri Daulay ini.
"Kita nonton film dua jam diambil kalau enggak dikasih apa-apa, zalim ambil waktu orang," kata Syakir Daulay menambahkan.
Film Aku Bukan Jodohnya ini juga mengisahkan sepenggal pengalaman Syakir Daulay yang ditinggal menikah oleh perempuan pujaan hatinya. Bahkan beberapa karakter pemain diambil dari teman sepermainannya.
"70 persen (pengalaman pribadi), gue moderinsasi aja. Dari lagi wah asyik dibikin film mumpung menjadi sutradara harus punya rasa. Gue sebetulnya lupa rasanya, cuma gue ingat-ingat lagi. Gue mau masukin yang related tapi harus ikhlas," imbuh Syakir Daulay.
"Ini related, sedikit banyak mengalami dari kita enggak jodoh. Jangan sampai anak muda nge-down hanya karena cinta, walau gagal dalam cinta tapi kita harus berhasil raih cita-cita," tutur Syakir Daulay.
Baca Juga: Akui Naksir Sesama Artis, Syakir Daulay Justru Pilih Lakukan Ini
Film kerjasama TawafTV dan Indonesia Mengaji yang didukung rumah produksi Syakir Pictures dan Arkana Films ini, terinspirasi dari lagu "Aku Bukan Jodohnya" ciptaan Tri Suaka yang sempat viral dengan ditonton 8,5 juta di channel youtube Syakir Daulay Entertainment.
Bercerita tentang perjalan seorang laki laki (Syakir Daulay) yang memperjuangkan perempuan yang dicintai, untuk menjadikannya perempuan yang lebih baik. Tapi ketika si perempuan (Ica Maysha) yang sangat dia cinta sudah menjadi perempuan yang nyaris sempurna, malah justru menikah dengan laki laki lain.
Selain Syakir Daulay dan juga Ica Maysha, film Aku Bukan Jodohnya juga melibatkan artis terkenal lainya seperti Khalil Toktok, Rahmat Ababil, Boah Sartika, Cut Ashifa, Zikri Daulay, serta sejumlah actor kenamaan tanah air, seperti Arry Febrian, Hesti Putri, Donny Alamsyah dan Cut Mini.
Film Aku Bukan Jodohnya akan tayang secara eksklusif di MAXstream hari ini (30/12/2021) besok.