
9. Berbeda dari yang lain, Margin Wieheerm justru memilih lahiran secara caesar sejak awal karena ingin mengurangi rasa sakit. Bayinya diberi nama Guzelim Aracelli Ali Syakieb lahir dengan kondisi yang sehat pada 1 November 2021.

10. Felicya Angelista melahirkan bayi berjenis kelamin perempuan pada 9 November 2021. Awalnya ingin lahiran normal, istri Caesar Hito itu memilih melahirkan secara caesar karena sering mengalami pendarahan saat hamil.

11. Nagita Slavina melahirkan anak keduanya secara caesar pada 26 November. Istri Raffi Ahmad itu memiliki pengalaman yang kurang baik saat melahirkan Rafathar, sehingga lebih memilih operasi caesar untuk proses persalinan Rayyanza.

12. Berencana melahirkan di tanggal cantik, putra Nathalie Holscher lahir lebih awal pada 11 Desember 2021. Anak kelima Sule yang diberi nama Adzam Ardiansyah Sutisna itu lahir secara caesar karena posisinya yang sungsang.

13. Kesha Ratuliu melahirkan bayi laki-laki pada tanggal cantik 12 Desember secara caesar. Anak pertamanya dengan Adhi Permana itu diberi nama Qwenzy Kalandra Putra Permana.
![Momen Kesha Ratuliu melahirkan. [Instagram/keshasatuliu05]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/12/13/62902-momen-kesha-ratuliu-melahirkan.jpg)
14. Fairuz A. Rafiq melahirkan anak kedua dari pernikahan dengan Sonny Septian pada 21 Desember. Diberi nama King Zhafi Zayyan Slofa, anak ketiga Fairuz ini lahir secara caesar.

15. Rizky Billar mengabarkan bahwa Lesti Kejora telah melahirkan anak pertamanya secara caesar. Bayi laki-laki Lesti dan Billar lahir pada 26 Desember lalu.

Kontributor : Chusnul Chotimah
Baca Juga: Lesti Kejora Lahiran, Inul Beri Pesan Manis untuk Baby L: Jadilah Pemenangnya