Kaleidoskop 2021: Pernikahan Artis Terheboh

Selasa, 28 Desember 2021 | 11:10 WIB
Kaleidoskop 2021: Pernikahan Artis Terheboh
Ilustrasi Pernikahan (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Adu Gaya Prewedding Adat Aceh Ria Ricis vs Cut Meyriska. [Instagram]
Adu Gaya Prewedding Adat Aceh Ria Ricis vs Cut Meyriska. [Instagram]

Ria Ricis dipinang Teuku Ryan pada 12 November 2021. Pernikahan mereka digelar di Hotel Intercontinental, Jakarta.

Selain dihadiri keluarga serta kerabat, pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan juga dihadiri nama-nama penting seperti Ustaz Yusuf Mansur hingga Ridwan Kamil. Deddy Mizwar juga turut hadir sebagai wali nikah Ricis.

Mas kawin 100 gram emas mulia, uang tunai Rp. 179,5 juta dan seperangkat alat salat jadi bukti cinta Teuku Ryan untuk Ria Ricis.

20. Ramon Y. Tungka - Cisya

Potret Pernikahan Ramon Y Tungka dan Cisya. [Instagram/ramonytungka]
Potret Pernikahan Ramon Y Tungka dan Cisya. [Instagram/ramonytungka]

Ramon Y. Tungka mengumumkan pernikahan pada 9 Desember 2021. Lewat Instagram, Ramon mengenalkan wanita bernama Cisya sebagai istri barunya.

Tidak diketahui tanggal pasti Ramon menggelar pernikahan. Hanya didapat info bahwa pernikahan Ramon digelar di Kedai Hutan Cempaka di lereng Gunung Arjuno, Prigen, Jawa Timur.

Ramon Y. Tungka sebelumnya sempat membina rumah tangga dengan Qory Sandioriva. Namun keduanya bercerai pada Juli 2018.

21. Joshua Suherman - Clairine Clay

Pernikahan Joshua Suherman dan Clairine Clay. [YouTube/Jojo and Clay]
Pernikahan Joshua Suherman dan Clairine Clay. [YouTube/Jojo and Clay]

Joshua Suherman dan Clairine Clay mengumumkan pernikahan pada 22 Desember 2021. Keduanya sempat berpacaran 3 tahun sebelum memutuskan naik pelaminan.

Baca Juga: Kaleidoskop 2021: 6 Tokoh Besar yang Meninggal Dunia Sepanjang 2021

Pernikahan Joshua dan Clairine dilangsungkan di Grand Hyatt, Jakarta. Acara digelar tertutup dengan hanya dihadiri keluarga, kerabat serta sahabat kedua mempelai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI