Suara.com - Penayangan drama Kora, Little Women begitu dinantikan para netizen. Bagaimana tidak, drama ini bakal menghadirkan aktor yang berbakat.
Para pemain yang sudah dikonfirmasi antara lain Kim Go Eun, Nam Ji Hyun dan Park Ji Hu. Apalagi, ini merupakan drama yang mengangkat cerita tentang keluarga yang berusaha bangkit dari kemiskinan.
Jadi, sebelum resmi tayang di tvN, berikut fakta soal Little Women yang perlu diketahui.
1. Angkat kisah tak biasa
Baca Juga: Sinopsis Drama Now, We Are Breaking Up Episode 12, Ada Kejutan Seru
Little Women berfokus dengan kisah tiga saudara perempuan yang harmonis. Mereka merupakan keluarga miskin namun terlibat insiden besar dengan keluarga paling tajir di Korea.
Kim Go Eun, Nam Ji Hyun dan Park Ji Hu didapuk sebagai tiga bersaudara yang dimaksud. Sedangkan Wi Ha Joon sedang diincar untuk pemeran utama lelakinya.
2. Garapan sutradara Vincenzo
Ya, Little Women bakal digarap oleh Kim Hee Won. Dia adalah sosok di balik kesuksesan Money Flower, The Crowned Clown hingga Vincenzo.
Sedangkan naskahnya ditulis oleh Jung Seo Kyung yang merupakan penulis skenario Mother.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Drama Korea Cha Eun Woo yang Wajib Kamu Tonton, Ada Favoritmu?
3. Karakter Kim Go Eun
Kim Go Eun memainkan sosok bernama Oh In Joo. Dia adalah kakak tertua di keluarganya dan berusaha keras buat mengumpulkan banyak uang.
Oh In Joo bertekad buat mengangkat derajat keluarganya agar bisa sukses. Namun sayangnya dia terlibat insiden yang mengguncang hidupnya.
3. Karakter Nam Ji Hyun
Di sini Nam Ji Hyun berperan sebagai Oh In Kyung, anak kedua. Dia merupakan seorang reporter yang memegang teguh terhadap kebenaran.
Tak seperti kakaknya, Oh In Kyung tidak menjadikan uang prioritas. Dia hanya ingin menggali kebenaran akan kasus yang tengah diliputnya.
4. Karakter Park Ji Hu
Park Ji Hu didapuk sebagai saudara termuda. Dia memainkan tokoh bernama Oh In Hye.
Oh In Hye dikatakan sebagai adik kesayangan kakak-kakaknya. Meskipun kesulitan ekonomi, dia berhasil masuk sekolah bergengsi berkat bakat seni alaminya.
Nah itulah sederet fakta drama Little Women yang bakal tayang tahun depan. Bagaimana menurut kalian?
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar