Syuting di Pengungsian Semeru Bikin Publik Geram, Rebecca Tamara Minta Maaf

Kamis, 23 Desember 2021 | 15:07 WIB
Syuting di Pengungsian Semeru Bikin Publik Geram, Rebecca Tamara Minta Maaf
Rebecca Tamara [Instagram/@rebeccatamara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viral syuting sinetron berjudul "Terpaksa Menikahi Tuan Muda" yang mengambil lokasi di pengungsian bencana erupsi Gunung Semeru. Hal itu membuat relawan dan publik geram.

Pemain sinetron tersebut, Rebecca Tamara akhirnya meminta maaf. Lewat Instagramnya, ia mengaku salah karena mengambil proyek sinetron di lokasi bencana alam.

Miris! Posko Pengungsian Korban Erupsi Gunung Semeru Dijadikan Lokasi Syuting Drama. [Foto: tangkapan layar Instagram]
Miris! Posko Pengungsian Korban Erupsi Gunung Semeru Dijadikan Lokasi Syuting Drama. [Foto: tangkapan layar Instagram]

"Assalammualaikum, Saya Rebecca, ingin meminta maaf sebesar-besarnya atas kejadian ini. Saya mengakui kesalahan saya untuk menerima adegan tersebut sesuai arahan," tulis Rebecca.

"Saya di sini tidak mau membela diri dalam hal ini. Sekali lagi saya mohon maaf sebesar-besarnya, saya meminta maaf telah mengecewakan beberapa pihak, tidak ada maksud ataupun tujuan," imbuhnya.

Baca Juga: Tanpa Izin, Syuting Sinetron di Pengungsian Korban Bencana Gunung Semeru Dibubarkan

Postingan Rebecca Tamara (instagram.com)
Postingan Rebecca Tamara (instagram.com)

"Semoga nantinya saya belajar untuk lebih memahami dan memilah kondisi dan belajar dari semua ini. Saya ucapkan terima kasih untuk telah mengingatkan saya untuk menjadi lebih baik. Sekali lagi saya minta maaf dan turut berduka dalam musibah Semeru, saya bersama korban Semeru. With love, Rebecca," tutupnya.

Dalam postingan tersebut, para netizen ramai berkomentar. Sikap Rebecca langsung dipuji para netizen.

Rebecca Tamara [Instagram/@rebeccatamara]
Rebecca Tamara [Instagram/@rebeccatamara]

"Kamu nggak salah cantik, lain kali yang cermat milih-milih proyek sinetron ya," tulis netizen. "Makasih kak, semoga ke depannya lebih hati-hati," sahut netizen.

"Sebenernya bukan salah pemain nya yaa gak si .. salah kru dan sutradara penulis naskah," imbuh lainnya.

Baca Juga: Heboh Syuting Sinetron di Pengungsian Semeru, Kapolres: Satgas Tidak Mengizinkan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI