Suara.com - Program yang dihadirkan Mnet seringkali mendulang kontroversi. Bahkan, tak sedikit membuat fans murka. Salah satunya kongkalikong voting "Idol School" di tahun 2017 berbuntut denda Komisi Standar Komunikasi Korea (KCSC).
Sepanjang tahun 2021, Mnet masih berulah. Berikut kontroversi Mnet sepanjang tahun 2021:
1. Street Woman Fighter
Salah satu Andalan MNet yakni program survival "Street Woman Fighter". Episode pertamanya sukses bikin umat muslim mencak-mencak gara-gara ketahuan mencatut suara azan. Usut punya usut, ini ternyata lagu "Azan" yang pernah dipopulerkan band Inggris LOSERS.
Baca Juga: Raih Penghargaan MAMA 2021, Anneth Delliecia: Serius? Ini Beneran?
Buntutnya Mnet minta maaf usai perkaranya trending di media sosial.
2. Kingdom
"Kingdom" merupakan . Sebelum penayangan perdana pada 1 April 2021, "Kingdom", kompetisi yang diikuti sejumlah ido grup beken semisal BTOB, iKON, SF9, The Boyz, Stray Kidz, dan ATEEZ tersebut diprotes. pasalnya, mereka dianggap tak adil soal setting panggung. Mulanya, setiap grup di "Kingdom" hanya dibolehkan merogoh kocek 5 juta won untuk panggung. Namun, ada salah satu grup yang mengeluarkan biaya lebih dari ketentuan.
3. Girls Planet 999
Program "Produce 101" menambah pajang daftar kontroversi MNet. Lewat survival "Girls Planet 999" MNet berusaha memperbaiki reputasi buruk dengan dalih mengedepankan kesehatan peserta. Sayang, hal berbeda justru diungkap mantan peserta asal Tiongkok bernama Liang Qiao. Kata dia, MNet tak menyediakan penerjemah seperti yang dijanjikan. Ketika Ling Qiao meminta kamus bahasa Mandarin-Korea, staf tidak memberinya dengan alasan agar peserta lebih mandiri.
Baca Juga: Raih Penghargaan MAMA 2021, Anneth Delliecia Syok
Tak sampai di situ, Liang Qiao mengungkap bahwa jadwal syuting berlangsung ekstrem. Untuk tahap Demo Planet, peserta "Girls Planet 999" harus menjalani syuting nonstop selama 40 jam. Lagu tema "Girls Planet 999" direkam selama 3 hari dan peserta disebut hanya bisa tidur selama satu jam per hari.
4. MAMA 2021
TXT mendapat beberapa perlakuan yang kurang menyenangkan dalam penampilan di Mnet Asian Music Awards 2021. Saat TXT menampilkan "Frost" dan "LO$ER=LOVER", ada perbedaan waktu antara musik dan gerakan Yeonjun saat dance break. Para penari TXT bahkan menyampaikan kekecewaan melalui media sosial. Sebagai 'obat' untuk para MOA, video dance practice TXT dirilis tak lama setelah MAMA 2021 berakhir.
Yeonjun TXT juga tak ada di thumbnail video penampilan tarian solo dengan lima idol lain, yakni Hyunjin Stray Kids, Yeonjun TXT, Yeji ITZY, Karina aespa, Heesung ENHYPEN, dan Wooyoung ATEEZ. Foto Yeonjun baru disertakan setelah MOA memprotes Mnet.
Selain itu, mikrofon mendadak mati dan lampu tak lagi menyorot TXT saat Soobin masih menyampaikan pidato kemenangan TXT untuk kategori Worldwide Fans Choice Top 10. Namun Soobin tetap menyelesaikan pidatonya dengan berteriak untuk mengungkap rasa terima kasihnya kepada MOA.
(Kontributor: Neressa Prahastiwi)