
Pelawak Sapri Pantun semasa hidupnya dikenal dengan pantunnya yang dimulai dengan “Masak air”. Ia meninggal dunia pada 10 Mei 2021 lantaran mengidap diabetes.
Kepergian Sapri jadi pukulan berat bagi sang istri yang beberapa hari kemudian melahirkan buah hati mereka.
9. Chacha Sherly
![Mantan personel Trio Macan, Chacha Sherly. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/01/06/36045-chacha-sherly.jpg)
Eks personel Trio Macan ini meninggal dunia pada 5 Januari 2021 dalam kecelakaan di Ungaran, Jawa Tengah.
10. Ameer Azzikra

Terakhir ada Ameer Azzikra, adik dari Alvin Faiz dan juga anak dari almarhum Ustaz Arifin Ilham. Ameer meninggal dunia pada 29 November 2021 akibat penyakit liver dan paru-paru yang dideritanya.
11. Aria Baron
![Aria Baron [Instagram/@ariabaron]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/06/29/92051-aria-baron-instagramatariabaron.jpg)
Gitaris mantan personel GIGI Aria Baron meninggal dunia pada 29 Juni karena terpapar virus corona. Setelah berjuang melawan Covid-19, Aria Baron akhirnya menyerah dan berpulang untuk selamanya.
12. Steven N Kaligis
Baca Juga: Doddy Sudrajat Tak Main-Main soal Rencana Pemindahan Makam Vanessa Angel

Steven N Kaligis lebih akrab dikenal sebagai Tepeng. Ia adalah vokalis band Steven and Coconut Treez. Penyebab kematian Steven adalah karena Covid-19. Ia tidak mampu bertahan melawan virus corona yang menyerangnya dan meninggal pada 22 Juni.