Suara.com - Rizky Nazar menambah daftar hitam artis papan atas Indonesia yang tersandung kasus narkoba. Aktor 25 tahun itu diamankan pihak kepolisian pada Senin (13/12/2021) kemarin dengan barang bukti berupa ganja. Rizky pun sudah dinyatakan positif ganja berdasarkan hasil tes urine.
Dikenal sebagai artis yang tak neko-neko, penangkapan Rizky Nazar membuat netizen dan penggemar jadi syok. Simak perjalanan karier Rizky Nazar dari awal hingga tertangkap karena kasus narkoba berikut ini.
1. Karier Rizky Nazar di dunia hiburan dimulai pada tahun 2012 ketika bermain sinetron "Cinta Bersemi di Putih Abu-Abu The Series" dengan memerankan karakter bernama Alex. Sejak itu kemampuan akting Rizky Nazar mulai mencuri perhatian hingga mengantarkannya pada judul-judul besar lainnya.
2. Setelah debut akting tersebut, Rizky Nazar jadi pemeran utama di sinetron "Pesantren & Rock n' Roll Season 3". Dari sinetron itulah Rizky Nazar masuk nominasi Aktor Utama Paling Ngetop di SCTV Awards 2013.
Baca Juga: 3 Aktor Ditangkap Terkait Narkoba di Waktu Berdekatan Tak Saling Berkaitan
3. Walau tak menyabet penghargaan sebagai pemenang, Rizky Nazar makin eksis dengan membintangi sinetron dan FTV di tahun 2014-2015. Karier cowok blasteran Arab ini pun langsung melejit.
4. Kemampuan akting Rizky Nazar memang terasah baik ketika membintangi sinetron seperti "Jodoh yang Tertukar", "Anak Sekolahan", "Seleb", "Tiada Hari yang Tak Indah" dan masih banyak lainnya. Akting ciamik dengan paras tampannya memang membuat Rizky Nazar laris manis!
5. Hingga kemudian Rizky Nazar melebarkan sayap ke dunia layar lebar. Aktor kelahiran Singaraja, 7 Maret 1996 ini memperlihatkan kemampuan aktingnya dalam film "2014: Siapa di Atas Presiden?" yang disutradarai oleh Rahabi Mandra dan Hanung Bramantyo.
6. Sejak itu Rizky Nazar makin eksis di dunia perfilman Indonesia. Ia banyak membintangi film romantis seperti "I Love You From 38.000 Feet", "Calon Bini", "The Way I Love You", "London Love Story" hingga "Magic Hour".
7. Rizky Nazar kemudian menyabet penghargaan Selebriti Pria Paling Memikat di Infotainment Awards 2017 lalu. Tentunya ini bukan penghargaan sembarangan yang mengiringi kesuksesannya.
Baca Juga: Aktor Rizky Nazar Teciduk Pakai Ganja, Begini Efek Sampingnya
8. Kekasih Syifa Hadju ini pun makin eksis main di berbagai series sejak tahun 2020. Beberapa series yang dibintangi Rizky Nazar seperti "Serigala Terakhir The Series", "Pakai Hati" hingga "Cinta Fitri".
9. Dari banyaknya judul series, sinetron hingga film yang diperankannya, Rizky Nazar kebanyakan dapat tokoh protagonis. Kemampuan akting Rizky Nazar memang sudah tak perlu diragukan lagi.
10. Dengan kariernya yang gemilang tersebut, Rizky Nazar malah diciduk polisi karena kasus narkoba. Rizky Nazar diamankan polisi saat tengah mengonsumsi ganja.
Itulah 10 perjalanan karier Rizky Nazar dari awal hingga tersandung kasus narkoba. Perjalanan karier Rizky memang terlihat mulus namun kini malah terancam hancur gara-gara mengonsumsi barang haram.
Kontributor : Trias Rohmadoni