Suara.com - Kasus COVID-19 di Korea Selatan semakin menyebar. Sejumlah pesohor terkenal bahkan terinfeksi virus corona.
Kali ini Mashiro dan Xiaoting Kep1er dinyatakan positif COVID-19. Agensi yang menaungi Kep1er, Wake One Entertainment mengabarkan Mashiro dan Xiaoting menjalani isolasi mandiri.
"Dengan menyesal kami informasikan bahwa mulai hari ini (14/12) Shen Xiaoting dan Mashiro, member Kep1er, dinyatakan positif COVID-19 tanpa gejala," a tulis agensi dilansir dari Allkpop.
"Pada tanggal 5 Desember, karena diagnosa positif dari staf, kami menginformasikan bahwa semua member dan staf telah tes PCR terlebih dahulu dan menerima tes negatif. Sejak itu, kami telah mengamanatkan pengujian PCR reguler sebagai tindakan untuk kesehatan dan keselamatan artis dan staf kami," imbuhnya.
Baca Juga: Kep1er Batal Tampil di MAMA 2021, Jadwal Debut Diundur karena Harus Isolasi Mandiri
"Dalam prosesnya, Xiaoting dan Mashiro mendapat pemberitahuan bahwa hasil tes mereka positif. Anggota Kep1er lainnya telah dites dan hasilnya negatif tanpa tanda-tanda gejala atau infeksi. Semua staf terkait juga telah tes dan hasilnya negatif," lanjut pihak agensi.
Sementara itu, member Kep1er lainnya dinyatakan negatif. Meski begitu, sejumlah jadwal Kep1er dibatalkan.
Kep1er sempat dijadwalkan melangsungkan debut mereka pada 14 Desember ini. Tapi setelah staf terinfeksi COVID-19, jadwal debut mundur hingga tanggal 3 Januari 2022 mendatang.
Dua member terinfeksi COVID-19, agensi belum memberitahukan kembali apakah jadwal debut Kep1er bakal diundur lagi atau tetap di tanggal 3 Desember.
Baca Juga: Tak Jadi 14 Desember, Kep1er Tunda Aktivitas Debut karena Staf Positif Covid-19