Hadapi Gugatan, Ustaz Yusuf Mansur: Saya Tak Berlindung di Balik Rezim Mana Pun

Sabtu, 11 Desember 2021 | 13:38 WIB
Hadapi Gugatan, Ustaz Yusuf Mansur: Saya Tak Berlindung di Balik Rezim Mana Pun
Yusuf Mansur menangis mengabarkan kepergian Syekh Ali. - (Instagram/@yusufmansurnew)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ustaz Yusuf Mansur membantah dirinya sulit ditemui karena kasus investasi. Ayah tiga anak ini menyampaikan ia sudah bertemu dengan para investor dan bahkan minta maaf.

"Saya dibilang nggak mau ketemu? Nggak mau ketemu gimana? Orang saya sudah minta maaf. Tapi tidak dianggap, lupa begitu saja," kata Ustaz Yusuf Mansur di Instagram, Sabtu (11/12/2021).

Ustaz Yusuf Mansur. (Suara.com/Ummi Saleh)
Ustaz Yusuf Mansur. (Suara.com/Ummi Saleh)

Bicara soal kasusnya, Ustaz Yusuf Mansur mempersilakan siapapun memperkarakan ke ranah hukum. Ulama 44 tahun ini tak gentar, mengingat sebelumnya ia juga pernah berhadapan dengan polisi.

"Ada yang saya jalanin BAP-nya sampai dua hari saya bolak balik. Ada kali lima, dari tingkat bareskrim, polres, polda, kemudian terakhir di pengadilan negeri," kata Ustaz Yusuf Mansur.

Baca Juga: Setor Rp 2,5 Juta ke Ustaz Yusuf Mansur, Investor Minta Ganti Rugi Rp 80 Juta

"Alhamdulillah saya nggak pernah berlindung di balik ketek siapa pun, rezim ini itu. Saya jalanin," ujar ustaz yang pernah menggarap film Kun Fayakun ini.

Ustaz Yusuf Mansur usai mengikuti prosesi pemakaman Syekh Ali Jaber di Ponpes Daarul Quran, Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis (14/1/2021). [Suara.com/Wivy]
Ustaz Yusuf Mansur usai mengikuti prosesi pemakaman Syekh Ali Jaber di Ponpes Daarul Quran, Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis (14/1/2021). [Suara.com/Wivy]

Walaupun sebenarnya, dalam hati kecilnya, pimpinan Pondok Pesantren Daarul Quran tersebut tak ingin keributan terjadi.

"Saya penginnya nggak saling klarifikasi, hujat, uang yang dipermasalahkan ini satu dua kok. Nggak beneran buanyak seperti yang dibayangkan," katanya.

Sebagai bukti atas tanggung jawabnya di bisnis investasi ini, Ustaz Yusuf Mansur bersama tim telah mengembalikan uang 2.500 dari 2.900  orang yang tercatat sebagai investor.

"Masa nggak jadi sebuah pembuktian?" kata Ustaz Yusuf Mansur.

Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Digugat 12 Orang Terkait Investasi Pembangunan Hotel

Kasus investasi ini bermula dari penawaran ustaz Yusuf Mansur pada 2012. Ia menawarkan program kerja sama di salah satu hotel dan apartemen kawasan Tangerang.

Sejumlah orang yang juga berinvestasi mengklaim, tidak mendapat kejelasan mengenai program itu. 12 investor pun menggugat Ustaz Yusuf Mansur ke Pengadilan Negeri Tangerang, Kamis (9/12/2021).

"Kalau tuntutannya, kami meminta materil maupun immateril yang saudara YM (Yusuf Mansur) janjikan kepada klien kami," kata Ichwan Tony, pengacara korban ditemui usai mendaftarkan gugatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI