Cara Laura Anna Pakai Seat Belt Akan Dibahas di Sidang Kasus Kecelakaan

Yazir Farouk Suara.Com
Jum'at, 10 Desember 2021 | 15:58 WIB
Cara Laura Anna Pakai Seat Belt Akan Dibahas di Sidang Kasus Kecelakaan
Edelenyi Laura Anna [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus kecelakaan mobil yang menyebabkan selebgram Laura Anna lumpuh masih bergulir di pengadilan. Di perkara ini, mantan pacar Laura, Gaga Muhammad, yang menyetir mobil jadi terdakwa.

Kuasa hukum Gaga, Fahmi Bachmid mengatakan, sidang nantinya akan menghadirkan saksi ahli. Salah satu yang dibahas kelak adalah kaitan luka dengan penggunaan sabuk pengaman atau seat belt.

Edelenyi Laura Anna dan Gaga Muhammad. [Instagram]
Edelenyi Laura Anna dan Gaga Muhammad. [Instagram]

"Paling nanti saksi ahli, jadi tentang orang yang menggunakan seat belt setengah itu bagaimana," kata Fahmi dikutip dari Youtube KH Infotainment, Jumat (10/12/2021).

Jauh sebelum kasus ini masuk meja hijau, Gaga pernah membuat video klarifikasi. Salah satu pernyataannya terkait cara Laura memakai sabuk pengaman ketika kecelakaan terjadi. Disebutkan Laura hanya memakai seat belt bagian bawah saja. 

Baca Juga: Pengacara Sebut Gaga Muhammad Batal Nikahi Laura Anna karena Dipolisikan

Menurut Fahmi, pengakuan kliennya itu perlu didalami dan dianalisa saksi ahli di persidangan nanti.

Momen Gaga Muhammad dan Laura Anna saat masih berhubungan sebelum kecelakaan. [Instagram]
Momen Gaga Muhammad dan Laura Anna saat masih berhubungan sebelum kecelakaan. [Instagram]

"Jadi ini kan ada kecelakaan nih, dua-duanya habis minum (alkohol), yang satu nggak apa-apa, yang satu kok jadi seperti ini," ujar Fahmi.

"Ini pasti ada sesuatu. Apakah kelalaian menggunakan seat belt atau bagaimana, nanti di persidangan akan terungkap," katanya lagi.

Tak bermaksud menyerang Laura Anna, Fahmi Bachmid berpendapat bahwa kecelakan adalah sebuah musibah. Seharusnya kata dia, peristiwa tersebut dijadikan momen untuk instropeksi diri, bukan malah membawanya ke pengadilan.

"Nggak bisa musibah kita salahkan, musibah itu adalah sesuatu yang terjadi karena takdir. Kalau kita menyalahkan takdir, kita menyalahkan Allah nantinya," katanya.

Kecelakaan yang dialami Gaga dan Laura Anna terjadi di tol Jagorawi pada 8 Desember 2019. Mobil yang dikemudikan Gaga menabrak sebuah truk.

Baca Juga: Bantah Tuduhan Penelantaran, Gaga Muhammad Klaim Sempat Urus Laura Anna

Akibat kecelakaan tersebut, Laura Anna alami kelumpuhan sampai sekarang. Sementara Gaga ketika itu cuma alami luka ringan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI