Suara.com - Usai kepergian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah akibat kecelakaan beberapa waktu lalu, ayah Vanessa, Doddy Sudrajat menuai banyak hujatan. Menanggapi beragam rumor tentang Doddy, Milano Lubis, mantan pengacara Vanessa Angel angkat bicara.
"Kasihan, loh, Doddy. Dia, tuh, belum dapat Rp 500 jutanya, tapi fitnahnya sudah kayak apa," kata Milano Lubis kepada awak media, baru-baru ini.
Tak melulu soal harta, Doddy Sudrajat juga dituding bukan ayah kandung Vanessa Angel. Kemudian, rumahnya di Pemalang disebut terbakar si jago merah.
"Kemarin juga ada berita rumahnya kebakaran, ada fitnah lagi Vanessa bukan anaknya. Kok ya, kejam-kejam banget," ujar Milano Lubis.
Baca Juga: Soal Pergantian Nama Gala Sky, Pengacara Doddy Sudrajat Tak Mau Tahu
Milano Lubis pun menduga ada dalang di balik semua fitnah yang dilontarkan untuk Doddy Sudrajat. Secara tersirat, Milano juga menyindir keluarga Bibi Andriansyah yang dinilai lebih baik oleh masyarakat.
"Siapa sih yang bikin (fitnah) ini? Kayaknya terstruktur banget. Ini benar, loh. Ada apa sebenarnya? Yang dapat donasi siapa, yang dapat sumbangan siapa. Kok, seolah-olah, Aduh," kata Milano Lubis heran.
"Itu kan ada haknya Gala di situ. Kok, yang diributin si Doddy. Kecuali Doddy ributin harta si Bibi baru deh," katanya melanjutkan.
Sejak meminta harta Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dipisah, Doddy Sudrajat dinilai ingin menguasai harta peninggalan mereka. Tak hanya itu, Doddy juga meributkan soal hak perwalian Gala.
Baru-baru ini, Doddy Sudrajat juga diisukan bukan ayah kandung Vanessa Angel. Namun, hal itu dibantahnya tegas dan berani tes DNA demi membuktikan tudingan masyarakat padanya salah besar.
Baca Juga: Viral Emak-emak Heboh Gibah Mayang di Pasar, Banjir Komentar Kocak Warganet
Terbaru, tindakan Doddy Sudrajat juga tuai polemik saat berniat memindahkan makam Vanessa Angel. Ditambah, buku Yasin untuk pengajian 40 hari Vanessa mencantumkan nama Gala Sky yang berbeda dari nama akta lahirnya. Tak lama setelahnya, beredar video kabar rumah Doddy Sudrajat di Pemalang habis karena kebakaran.