Inilah 7 Fakta My Sassy Girl Versi Indonesia: Digarap oleh Sutradara Film Dilan

Nur Khotimah Suara.Com
Jum'at, 03 Desember 2021 | 23:23 WIB
Inilah 7 Fakta My Sassy Girl Versi Indonesia: Digarap oleh Sutradara Film Dilan
Fakta My Sassy Girl versi Indonesia. (Instagram/@falconpictures_)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah "Miracle in Cell No. 7" (2013) dan "Miss Granny" (2014), sekarang penonton Indonesia akan kembali disuguhi karya yang diadaptasi dari film Korea Selatan. Adalah film "My Sassy Girl" (2001) yang yang sedang digarap versi Indonesianya oleh Falcon Pictures.

"My Sassy Girl" sendiri merupakan salah satu film hits Korea yang dirilis sekitar 20 tahun lalu dan sudah dibuat remake-nya oleh beberapa negara. Pembuatan versi Indonesia dari film ini tentu saja disesuaikan dengan budaya lokal.

Perlu diketahuio, film "My Sassy Girl versi Indonesia" menyimpan fakta yang menarik, lho. Salah satunya adalah film ini akan menjadi debut akting Tiara Andiri. Selain itu ada beberapa fakta lain yang sayang untuk dilewatkan. Langsung saja simak ulasan fakta My Sassy Girl versi Indonesia berikut ini.

1. Adaptasi Film Korea Selatan

Fakta My Sassy Girl versi Indonesia. (Instagram/@falconpictures_)
Fakta My Sassy Girl versi Indonesia. (Instagram/@falconpictures_)

"My Sassy Girl" pertama kali dirilis di Korea Selatan pada tahun 2001 silam. Film asal Negeri Ginseng ini sangat fenomenal dan menjadi salah satu film terlaris sepanjang masa di negara asalnya. "My Sassy Girl" diperankan oleh dua artis top Korea Selatan yaitu Cha Tae Hyun dan Jun Ji Hyun. Saat bermain dalam film ini mereka masih sangat muda. Namun kualitas akting mereka sudah luar biasa. Kini film yang sudah tayang sejak 20 tahun lalu ini akan digarap versi Indonesianya oleh Falcon Pictures.

2. Akan Jadi Debut Tiara Andini di Dunia Akting

Fakta My Sassy Girl versi Indonesia. (Instagram/@falconpictures_)
Fakta My Sassy Girl versi Indonesia. (Instagram/@falconpictures_)

Tiara Andini adalah salah satu penyanyi muda yang namanya tengah naik daun. Sebagai jebolan ajang pencarian bakat dan berhasil menjadi juara dua, kualitas suara Tiara jelas mumpuni. Jika di dunia tarik suara sudah menjadi makanan sehari-hari Tiara, maka dunia akting adalah hal yang sama sekali baru bagi gadis 20 tahun ini. Debut akting Tiara Andini sangat dinantikan. Pasalnya ia akan memerankan karakter yang dimainkan oleh artis dengan bayaran termahal Korea Selatan Jun Ji Hyun. Karakter yang akan dimainkan oleh Tiara ini jika merunut pada film aslinya akan digambarkan sebagai gadis urakan dan bar-bar. Kira-kira mampukah Tiara Andini menyampaikan karakter tersebut?

3. Tiara Andini akan Beradu Akting dengan Jefri Nichol

Fakta My Sassy Girl versi Indonesia. (Instagram/@falconpictures_)
Fakta My Sassy Girl versi Indonesia. (Instagram/@falconpictures_)

Akting Jefri Nichol sudah tak perlu diragukan. Ia selalu sukses memerankan perannya dengan apik. Meski begitu penonton tetap menantikan aktingnya saat memerankan peran yang pernah dibawakan oleh aktor sekelas Cha Tae Hyun ini. Sekocak apa ya kira-kira akting Jefr Nichol nanti?

Baca Juga: Daftar 10 Lagu Galau untuk menemani saat Patah Hati, Lengkap dengan Link YouTube

4. Sudah Diremake oleh Banyak Negara

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI