Suara.com - Aktor Boy Hamzah blak-blakan mengenai bayaran tertinggi yang diterima selama terjun di dunia hiburan Tanah Air. Hal itu diungkap olehnya saat tampil di program Rumpi pada Rabu (1/12/2021).
Semua bermula ketika Feni Rose selaku host acara menyinggung bayaran yang diterima Boy Hamzah.
"Bayaran tertinggi yang kamu dapetin waktu syuting? Berapa digit nih?" tanya Feni Rose.
![Boy Hamzah [Instagram/@boyhamzah]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/02/54800-boy-hamzah-instagramatboyhamzah.jpg)
"Rp 1 M, musyarawah," seloroh Boy Hamzah.
Mendengar itu, Feni Rose kembali bertanya mengenai nominal pastinya.
"Pernah nggak bayarannya ratusan juta rupiah?" tutur Feni Rose.
"Rp 1 M (miliar) serius," kata Boy Hamzah mantap.
![Boy Hamzah [Instagram/@boyhamzah]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/02/20321-boy-hamzah-instagramatboyhamzah.jpg)
Pemain Kembalinya Raden Kian Santang The Movie ini menyebut bayaran fantastis itu didapatkan saat melakukan syuting iklan.
"Dulu aku kan pernah syuting iklan, iklannya brand gede kan. Rp 1 M untuk satu tahun," beber Boy Hamzah.
Baca Juga: Salshadilla Juwita Benarkan Pernah Ribut dengan Lesti Kejora Selama 2 Tahun
"Serius nih?" celetuk Feni Rose.