Bikin Rugi Rp 17 M, ART Keluarga Nirina Zubir Ingin Cicil Rp 2 Juta per Bulan

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Sabtu, 27 November 2021 | 15:21 WIB
Bikin Rugi Rp 17 M, ART Keluarga Nirina Zubir Ingin Cicil Rp 2 Juta per Bulan
Riri Khasmita dan suami, Edrianto. [Instagram @ririkhasmita44]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jadi korban kasus mafia tanah, aktris Nirina Zubir alami kerugian hingga Rp17 miliar. Menurut Nirina, Riri Khasmita yang kini jadi tersangka, sempat mau ganti kerugian dengan cara cicil Rp2 uta per bulan.

"Nih kita pakai logika aja sih, utangnya segitu nih, angkanya udah tahu berapa kan, katanya mau nyicil perbulannya 2 juta rupiah. Gimana ya," kata Nirina Zubir saat jumpa pers di kawasan Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (27/11/2021) malam.

Riri Khasmita (berhijab) menatap sinis ke arah Nirina Zubir, saat dihadirkan oleh Polda Metro Jaya, Kamis (18/11/2021). [Evi Ariska/Suara.com]
Riri Khasmita (berhijab) menatap sinis ke arah Nirina Zubir, saat dihadirkan oleh Polda Metro Jaya, Kamis (18/11/2021). [Evi Ariska/Suara.com]

Solusi itu ditawarkan Riri saat dimediasi dengan keluarga Nirina Zubir. Ketika, Nirina juga belum didampingi pengacara.

"Itu pun hanya pas lagi sebelum kita menggunakan lawyer, bener-bener pas ada keluarga kita nanya bagaimana, kalau pun ada pendamping, ada temen kakak saya yang mengerti hukum gitu kan," ujarnya.

Baca Juga: Riri Khasmita Leluasa Keluar Rumah, Nirina Zubir Heran Dituduh Menyekap

Lebih lanjut kata Nirina, Riri sempat melakukan kewajibannya, yakni mencicil Rp 2 juta. Tapi seingat dia, Riri hanya melakukan sekali saja.

Riri Khasmita dan suami, Edrianto. [Instagram @ririkhasmita44]
Riri Khasmita dan suami, Edrianto. [Instagram @ririkhasmita44]

"Solusi yang hanya bisa dia berikan ya itu, dua juta per bulan. Dan itu pun tidak dipenuhi," kata Nirina Zubir.

Baru setelah itu, Nirina Zubir melaporkan Riri Khasmita ke Polda Metro Jaya. Belakangan, dia dan empat orang lainnya jadi tersangka dan ditahan.

Kasus mafia tanah ini berawal saat ibunda Nirina, Cut Indria Marzuki menyuruh Riri yang disebut sebagai ART-nya mengurus sertifikat enam tanah miliknya.

Dalam laporan Nirina, Riri disebut diam-diam balik nama sertifikat tersebut.

Baca Juga: Ayah dan Suami Sakit hingga Jadi Korban Mafia Tanah, Fokus Nirina Zubir Terbagi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI