Aldi Taher Usik Hidup Uus, Andhika Pratama yang Minta Maaf

Sabtu, 27 November 2021 | 13:59 WIB
Aldi Taher Usik Hidup Uus, Andhika Pratama yang Minta Maaf
Komika Uus [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Uus jadi salah satu sosok artis yang berseteru dengan Aldi Taher. Keduanya sempat berseteru di sosial media.

Rupanya, Uus juga blokir kontak WhatsApp Aldi Taher. Hal ini ia ceritakan lewat unggahan Youtube Armand Maulana.

Uus dan Armand Maulana. (Youtube/ArmandMaulana)
Uus dan Armand Maulana. (Youtube/ArmandMaulana)

Awalnya, Uus membahas mengenai Aldi Taher yang tak ia anggap sebagai teman. Ia menyebut jika dirinya dan Aldi Taher tak pernah berteman.

"Percuma temenan juga nggak bakal nyambung. Nggak pernah temenan cuma say hai di panggung aja," ujar Uus.

Baca Juga: Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama Ciuman di Jalanan Amerika: Saka Bakal Punya Adik!

Uus pun menceritakan jika Andhika Pratama memberikan nomernya kepada Aldi Taher. Hal inilah yang membuat suami Ussy Sulistiawaty minta maaf.

"Kalau nggak salah Aldi Taher waktu itu minta nomer gue ke Andhika. Terus Andhika minta maaf sama gue, tumben-tumbenan dia minta maaf sama gue, 'Us sorry ya gue kira doi masih waras’ gitu," ujar Uus lagi.

Uus . (Youtube/ArmandMaulana)
Uus . (Youtube/ArmandMaulana)

Tak berhenti di situ, Uus mengatakan jika ia memblokir kontak Aldi Taher. Ia merasa Aldi Taher sering mengingatkan secara berlebihan dan mengusik hidupnya.

"Ganggu euy, kayak WhatsApp saya blok. Instagram juga saya blok. Kalau jalanan bisa saya blok, saya blok tuh biar enggak bisa ke Ciputat dia," sahutnya lagi.

Suami Kartika ini juga membahas jika Aldi Taher toxic. Hal ini karena ia mengingatkan secara tidak nyaman.

Baca Juga: Aldi Taher Ungkap Kebaikan Hati Atta Halilintar: Ni Orang Baik Banget!

Uus dan Armand Maulana. (Youtube/ArmandMaulana)
Uus dan Armand Maulana. (Youtube/ArmandMaulana)

"Jadi anehlah gitu, ternyata positif itu bisa toxic gitu, kaya ngingetin orang gitu. Kayak kita teh alarm teh cuma butuh satu gitu, kalau alarm banyak mah ganggu atuh sok ngingetin naon sih," sahutnya lagi.

Wah, Andhika Pratama minta maaf ke Uus nih gara-gara berikan nomornya ke Aldi Taher.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI