3. Acha Septriasa

Meski sudah terjun ke dunia akting, Acha Septriasa mencoba karier sebagai pekerja kantoran di sebuah perusahaan minyak asal Malaysia sejak Oktober 2012. Jabatan Acha di perusahaan minyak kala itu adalah External Public Relation. Meski perusahaan asing, kantornya berada di Jakarta.
Istri Vicky Kharisma itu mengaku bangga bisa menjadi seorang wanita karier karena teman-temannya banyak yang menjadi pekerja kantoran. Namun kariernya sebagai pekerja kantoran tidak bertahan lama. Ia memutuskan untuk kembali fokus di dunia akting yang membesarkan namanya.
4. Anjasmara

Siapa sih yang nggak kenal sama Anjasmara? Bintang senior yang menjadi idola ibu-ibu itu ternyata pernah menduduki jabatan sebagai Head of Division serial komedi dan sinetron di MNC Pictures selama setahun. Anjasmara menjabat dari tahun 2014 hingga 2015 silam.
Setelah bertahun-tahun syuting tak kenal waktu, Anjasmara sempat merasakan kerja kantoran yang terikat oleh jam kerja. Namun suami Dian Nitami itu menyerahkan jabatan menterengnya dan lebih memilih untuk menekuni dunia yoga. Sekarang Anjasmara juga dikenal sebagai instruktur yoga.
5. Sandra Dewi

Sekitar tahun 2014, Sandra Dewi merambah ke bidang properti. Artis cantik yang kini berstatus istri Harvey Moeis itu menduduki dua jabatan di dua perusahaan berbeda sebagai komisaris dan direktur. Saat itu Sandra bekerja di Tanjung Benoa, Bali dan Paramount Serpong.
Berbicara bisnis, ibu dua anak itu menganggapnya sebagai bentuk investasi di luar dunia hiburan. Ia bahkan berharap bisa membangun sebuah superblok di Sumatera berisi fasilitas lengkap seperti perumahan, rumah sakit dan sekolah.
Baca Juga: 10 Potret Masa Kecil Sandra Dewi, Cantik dan Menggemaskan!
Jika melihat nama-nama di atas, tak heran kalau mereka dipercaya untuk memegang jabatan mentereng di perusahaan masing-masing, ya. Maklum saja, mereka adalah artis-artis yang berbakat. Setuju?