Suara.com - Agi Sugiyanto selaku bos label Musik Proaktif angkat bicara soal lagu Kemarin yang dibawakan oleh adik Vanessa Angel, Mayang dan Chika.
Dia menegaskan sudah mendapatkan lisensi untuk menyanyikan ulang lagu milik Seventeen itu.
"Ini soal lagu "Kemarin" yang di recycle dinyanyikan Mayang - Chika, label @musikproaktif sudah mendapatkan lisensi dari publishing yang menaungi karya cipta tersebut," katanya di Instagram baru-baru ini.
![Unggahan soal adik Vanessa Angel [Instagram/@agi_proaktif]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/26/22399-unggahan-soal-adik-vanessa-angel-instagramatagi-proaktif.jpg)
Sehingga dia merasa tidak ada yang salah dengan penulisan judul 'Vanessa Family (Mayang & Chika) - Kemarin (Official Music Video)'.
Mengingat Mayang dan Chika tidak sedang melakukan cover lagu tersebut.
"Jadi sah aja ditulis official, bukan cover. Kalau cover, kebanyakan nggak izin, alias ilegal. Lha ini legal kok," ujar Agi Sugiyanto.
![Video klip Adik Vanessa Angel. [youtube]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/26/45060-video-klip-adik-vanessa-angel-youtube.jpg)
"Jadi kalau nggak paham hak cipta, nggak usah menebar omongan yang nggak berdasar," sambungnya lagi.
Tapi, Agi Sugiyanto mempersilahkan netizen buat berpendapat bebas mengenai lagu tersebut.
"Eh, tapi kan katanya netizen itu maha benar dengan segala ocehannya. Waktu dan tempat saya persilahkan," tuturnya.
Baca Juga: Polemik Soal Harta Warisan, Tetangga Bongkar Perilaku Ayah Vanessa Angel
Tanggapan ayah Vanessa Angel