
Cut Mini berperan sebagai guru bernama Bu Muslimah dalam film fenomenal Laskar Pelangi (2009). Bu Muslimah diceritakan sebagai guru yang mengajar di SD Muhammadiyah Gantong, Pulau Belitung.
Dinas pendidikan telah mengultimatum akan menutup SD Muhammadiyah Gantong apabila masih kekurangan siswa saat penerimaan murid baru. Di sisi lain, SD Muhammadiyah Gantong merupakan satu-satunya sekolah anak miskin di daerah tersebut. Keajaiban menyelimuti hari pendaftaran di SD Muhammadiyah Gantong dengan datangnya 2 anak melengkapi jumlah siswa sebanyak 11.
Dengan penuh ketelatenan, Bu Muslimah mengajar 11 siswa baru yang kemudian dikenal sebagai Laskar Pelangi. Meski dengan keterbatasan biaya, siswa SD Muhammadiyah Gantong mampu membuktikan prestasi mereka. Film Laskar Pelangi selengkapnya dapat disaksikan melalui Netflix dan Vidio.
4. Prisia Nasution

Beda dari guru-guru yang lain, Prisia Nasution berperan sebagai Butet Manurung yang menjadi guru baca tulis untuk Orang Rimba dalam film berjudul Sokola Rimba (2013). Suatu hari, seorang anak bernama Nyungsang Bungo ingin belajar membaca kepada Butet agar bisa mengetahui isi surat perjanjian. Nyungsang Bungo juga yang menyelamatkan Butet dari penyakit Malaria saat berada di sana.
Namun menurut kepercayaan kelompok rombong Bungo, belajar baca tulis bisa membawa malapetaka. Dengan keteguhan hati, Butet berusaha tetap mengajari anak-anak rimba baca tulis hingga malapetaka itu benar-benar datang. Butet tentu disalahkan atas malapetaka tersebut. Perjuangan Butet menjadi guru untuk Sokola Rimba dapat disaksikan melalui Netflix.

Gading Marten berperan sebagai guru Sejarah untuk siswa kelas IPS di SMA bernama Taat Pribadi di film Guru-Guru Gokil (2020). Padahal di masa lalu, Taat 'bersumpah' tidak akan menjadi guru karena dinilai tak bisa membuatnya kaya seperti yang dilihat dari sosok sang ayah.
Namun Taat mulai belajar menjadi guru yang sesungguhnya setelah orang tua murid mempertanyakan alasan anaknya membuat makalah tentang sejarah ganja. Taat juga membawa beban nama baik ayahnya yang dikenal sebagai guru panutan. Kisah selengkapnya dapat disaksikan melalui Netflix.
Baca Juga: Bhisma Mulia Bersyukur Masuk Nominasi Indonesian Movie Actors Awards 2021
Gimana sudah lihat akting sederet artis yang pernah memerankan sosok guru belum. Gimana menurut kamu?