Dodit Mulyanto Ungkap Harapan di Hari Guru, Singgung Gaji Besar

Yohanes Endra | Irma Joanita
Dodit Mulyanto Ungkap Harapan di Hari Guru, Singgung Gaji Besar
Dodit Mulyanto [Revi C Rantung/Suara.com]

Selamat Hari Guru Nasional, simak harapan Dodit Mulyanto yuk!

Suara.com - Dodit Mulyanto merupakan salah satu artis yang pernah menjadi seorang guru. Komika yang satu ini pernah mengajar sebagai guru musik di SD dan SMP di kota Surabaya.

Di Hari Guru Nasional ini, Dodit Mulyanto ungkap harapan buat guru-guru di Indonesia. Sosok yang dikenal lucu ini pun menyinggung soal gaji besar yang layak buat guru.

Rumah di tengah hutan Dodit Mulyanto. [YouTube/Dodit Mulyanto]
Dodit Mulyanto. [YouTube/Dodit Mulyanto]

Dodit juga menambahkan jika banyak waktu yang tersita untuk mencari uang di luar sekolah seperti les. Sehingga hal ini membuat guru tak punya banyak waktu dengan keluarga mereka.

"Semoga gaji guru besar. Biar tidak memberi les privat. Mosok abis kerja di sekolah kerja lagi ngasih les. Biar banyak waktu dgn keluarga dan bisa mikirin besok ngasih materi Keren apalagi ya buat murid. Seleksi untuk jd PNS dll dipermudah tp mutu terus dipantau dan ditingkatkan." ujar Dodit Mulyanto.

Baca Juga: Ulasan Buku Setengah Jalan, Koleksi Esai Komedi untuk Para Calon Komika

Bukan hanya itu, Dodit Mulyanto juga menguatkan statementnya agar gaji guru besar karena lulusannya pintar. Ia menyebut jika hanya perlu meningkatkan dengan beberapa tes di dalamnya.

"Lulusan fakultas keguruan pasti pinter aku di kelas SDMku paling biasa. Paling tesnya yg perlu ditingkatkan ya test akhlak, sehat Jasmani rohani, tidak menggunakan narkoba." ujarnya.

Dodit Mulyanto [Revi C Rantung/Suara.com]
Dodit Mulyanto [Revi C Rantung/Suara.com]

Dodit Mulyanto nggak hanya berharap soal gaji besar buat guru. Namun, ia juga memberi pesan buat guru itu sendiri.

Menurutnya sosok guru bisa jadi yang pertama memberikan edukasi soal etika di sosial media. Hal ini agar orang-orang bisa sopan baik di dunia maya maupun nyata.

"Semoga guru peka pada situasi sekarang, ngajarin etika dalam berkomentar di sosial media. Biar orang-orang bisa sopan didunia nyata dan maya. Biar Minin jumlah orang yg digebukin gara-gara komentar Oon. Yg akhirnya cuma nulis permintaan maaf bermaterai." pungkasnya.

Baca Juga: Jadwal Syuting Selama Ramadan Cukup Padat, Dicky Difie Sampai Takut Tak Dikenali Istri Lagi

Hal ini langsung menuai dukungan netizen. Beberapa guru juga berkomentar di lapak Dodit Mulyanto ini.