Empat Bulan Nganggur, Andmesh Andalkan Tabungan

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Rabu, 24 November 2021 | 06:35 WIB
Empat Bulan Nganggur, Andmesh Andalkan Tabungan
Andmesh Kamaleng borong 3 piala di ajang Billboard Indonesia Music Awards 2020 [Suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seperti musisi dan penyanyi lainnya, Andmesh Kamaleng juga tak ada jadwal manggung di awal-awal pandemi Covid-19 pada 2020. Dia masih ingat betul ketika itu menganggur selama empat bulan.

"Waktu dari bulan April, Maret kan mulai pandemi ya, jadi April, Mei, Juni, Juli, empat bulan, Agustusnya baru job pertama," kata Andmesh saat ditemui di kawasan T.B Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa (23/11/2021).

Andmesh Kamaleng di kantor Suara.com, Jumat (24/5/2019). [Sumarni/Suara.com]
Andmesh Kamaleng di kantor Suara.com, Jumat (24/5/2019). [Sumarni/Suara.com]

Akibatnya, Andmesh tak memiliki pemasukan. Sementara, banyak kebutuhan hidup yang harus dipenuhi.

Mau tak mau, dia mengandalkan tabungannya.

Baca Juga: 5 Lagu Galau Indonesia saat Putus Cinta, Dengar Jika di Malam Tahun Baru 2022

"Untungnya masih punya tabungan," kata Andmesh.

Andmesh Kamaleng [instagram]
Andmesh Kamaleng [instagram]

Andmesh juga sempat pulang ke kampung halamannya selama menganggur. Kata dia, percuma menetap di Jakarta tapi tak ada panggilan job.

"Jadi emang sempat waktu pandemi masih kencang-kencangnya di Jakarta itu sempat balik ke Kupang," ujar Andmesh.

Andmesh yang lahir pada 15 April 1997 merupakan penyanyi asal Pulau Alor, Nusa Tenggara Timur. Dia adalah juara ajang pencarian bakat Rising Star Indonesia musim kedua.

Lulus dari ajang tersebut, karier Andmesh terbilang moncer. Lagu yang dirilis selalu jadi hits. Dia juga kerap mendapat penghargaan. 

Baca Juga: Daftar 10 Lagu Galau untuk menemani saat Patah Hati, Lengkap dengan Link YouTube

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI