Main Film Layar Lebar, Fajar Nugra Bikin Bangga Sang Ibu

Selasa, 23 November 2021 | 23:27 WIB
Main Film Layar Lebar, Fajar Nugra Bikin Bangga Sang Ibu
Aktor dan Komika Fajar Nugraha saat jumpa pers film 'Kadet 1947' di Senayan, Jakarta Selatan, Senin (22/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komika Fajar Nugra ikut terlibat dalam film Kadet 1947 yang bertema perjuangan. Fajar mengaku latar belakangnya sebagai komika membuatnya harus lucu di film garapan sutradara Rahabi Mandra dan Winaldo Artaraya Swastia itu.

Tapi meski begitu, hal tersebut tak mau dijadikan beban buat Fajar Nugra. Lelaki 26 tahun ini menikmati setiap tantangan yang dijalankan.

Aktor dan Komika Fajar Nugraha berpose didepan kamera saat gala premiere film 'Kadet 1947' di Senayan, Jakarta Selatan, Senin (22/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Aktor dan Komika Fajar Nugraha berpose didepan kamera saat gala premiere film 'Kadet 1947' di Senayan, Jakarta Selatan, Senin (22/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Kalau untuk beban, enggak ya. Untuk lucu di film ini sangat terbuka dengan jokes apapun, kita sering sahut-sahutan (antar pemain). Pokoknya beban saya berkurang," kata Fajar Nugra dalam jumpa pers film Kadet 1947 di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Senin (22/11/2021).

Bermain film layar malah menjadi suatu kebanggan tersendiri bagi Fajar Nugra. Lelaki dengan nama lengkap Fajar Nugraha ini juga bangga karena impiannya wajah bisa terpajang di poster film kini terwujud.

Baca Juga: Bisma Karisma dan Givina Lukita Dituntut Mesra di Film Kadet 1947

Para kru dan pemain film 'Kadet 1947' saat menggelar jumpa pers di Senayan, Jakarta Selatan, Senin (22/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Para kru dan pemain film 'Kadet 1947' saat menggelar jumpa pers di Senayan, Jakarta Selatan, Senin (22/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Dampak setelah film Kadet, tentu bangga karena muka saya ada di poster film," ujar bintang film Laudy Show ini.

Tidak hanya itu, sang ibu pun bangga setelah tahu putra Fajar Nugra main film. "Jadi membanggakan banget. Apalagi, mama saya. Bukan bangga tapi jemawa selain sebagai pemain film juga Angkatan Udara itu mantu idaman banget," imbuh Fajar Nugra.

Aktor dan Komika Fajar Nugraha saat jumpa pers film 'Kadet 1947' di Senayan, Jakarta Selatan, Senin (22/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Aktor dan Komika Fajar Nugraha saat jumpa pers film 'Kadet 1947' di Senayan, Jakarta Selatan, Senin (22/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

Dalam film Fajar Nugra berperan sebagai Kaput, salah satu Kadet, pelajar dan calon penerbang yang menginisiasi serangan udara pertama Indonesia ke tentara Belanda yang menduduki wilayah-wilayah di Indonesia.

Kadet 1947 mengisahkan serangan udara yang dilakukan para kadet Angkatan Udara ke markas tentara Belanda di Semarang, Ambarawa, dan Salatiga. Film ini resmi tayang mulai 25 November 2021.

Baca Juga: FIlm Kadet 1947 Ubah Komika Fajar Nugraha Jadi Sosok Mantu Idaman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI