Suara.com - Nama Nessie Judge menjadi trending topic di linimasa Twitter sejak Senin (22/11/2021). Kali ini bukan karena pesona Nessie Judge, melainkan lantaran ia berbagi kisah pilu.
Youtuber berusia 28 tahun itu mencurahkan isi hatinya yang baru saja diselingkuhi oleh kekasih yang telah dipacarinya selama 11 tahun. Sang kekasih diduga akan segera menikah dengan selingkuhannya.
Sayangnya, cuitan itu kini telah dihapus dari laman Twitter @nessiejudge. Lantas siapa ia sebenarnya dan seperti apa sepak terjangnya dalam dunia Youtube tanah air? Yuk, intip pesona Nessie Judge berikut ini!
1. Multitalenta

Perempuan bernama lengkap Nasreen Aniputri Judge ini lebih banyak dikenal sebagai Youtuber. Namun, ia juga ternyata merupakan seorang model, penyanyi, dan selebgram, lho.
2. Konten anti mainstream

Jika sebagian besar perempuan memilih untuk menghadirkan konten seputar makanan, kecantikan, dan gaya hidup, Nessie mengambil jalan yang berbeda. Ia justru mengisi kanal Youtube-nya dengan konten horor. Hal ini lalu jadi ciri khas Nessie yang dikenal banyak orang.
3. Mulai ngevlog sejak tahun 2012

Kesuksesannya di Youtube tidak terjadi hanya dalam satu malam. Nessie telah membangun kanal Youtube sejak tahun 2012 dengan konten berjudul Where is Indonesia.
Baca Juga: Nyesek Banget, Curhat Wanita Masih Maafkan Suami Meski Diselingkuhi Berulang Kali
Ia juga sempat mengisinya dengan konten perjalanan yang menggambarkan kehidupannya selama di Eropa. Pada 2017, ia membuat rubrik baru berjudul NERROR atau Nessie Horror.